Jakarta (ANTARA) - Serial romansa fantasi baru "The Heavenly Idol" yang dibintangi aktor Kim Min-gue dan Go Bo-gyeol, akan tayang perdana pada 15 Februari 2023 di Korea Selatan.

Seperti disiarkan The Korea Times, Jumat, serial berdasarkan novel web dengan judul yang sama ini berkisah tentang penyanyi K-pop Woo Yeon-woo (Kim Min-gue), yang dirasuki oleh seorang pendeta bernama Lembrary dari dunia fiksi.

Lembrary adalah sosok dengan peringkat tertinggi di dunia lain dan memiliki kekuatan suci. Suatu hari, dia terbangun dalam tubuh Yeon-woo, yang merupakan anggota dari grup idola pria yang sedang berjuang dan tidak terlalu populer, di dunia yang sama sekali berbeda.

Dengan bantuan manajer grup, Kim Dal (Go Bo-gyeol), Lembrary berjuang untuk terbiasa dengan dunia K-pop yang kejam sambil mencoba menemukan jalan kembali ke dunia asalnya.

Aktor Lee Jang-woo juga akan membintangi serial ini sebagai tokoh antagonis, Lumena, yang merupakan iblis di dunia fiksi.

Serial ini disutradarai Park So-yeon yang sebelumnya mengambil bagian dalam serial drama "Graceful Friends", dan serial thriller "Undercover", sementara naskah ditulis oleh pendatang baru Lee Chun-guem.

Kim Min-gue memulai debutnya pada tahun 2013 melalui peran kecil dalam serial "Monstar." Dia mendapatkan popularitas besar setelah memainkan peran pendukung dalam serial komedi romantis hit, "Business Proposal" tahun lalu. Dia lalu memenangkan Excellence Award di Drama Awards akhir tahun SBS.



Baca juga: "Poong, the Joseon Psychiatrist" kembali dengan romansa lebih mendalam

Baca juga: Park Eun-bin & Kim Min-ha akan hadiri Critics Choice Awards di AS

Baca juga: Agensi bantah Kim Go Eun kencan dengan pesepak bola Son Heung Min

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2023