Ottawa (ANTARA) - Jumlah lowongan pekerjaan untuk seluruh sektor di Kanada mengalami penurunan sebesar 20.700 menjadi 850.300 pada November 2022, turun dari puncaknya yang tercatat di angka lebih dari 1 juta pada Mei 2022, demikian disampaikan Statistics Canada pada Kamis (26/1).

Menurut lembaga statistik nasional Kanada itu, pada November lowongan pekerjaan menurun di sektor layanan profesional, ilmiah, dan teknis, serta perawatan kesehatan dan bantuan sosial.

Sementara lowongan pekerjaan mencatat adanya peningkatan di bidang konstruksi, dan sedikit berubah di sektor layanan akomodasi dan boga, perdagangan retail, serta manufaktur, sebut lembaga itu.

Masih menurut lembaga tersebut, tingkat lowongan pekerjaan yang merupakan perbandingan jumlah posisi kosong terhadap total permintaan tenaga kerja tercatat di angka 4,8 persen pada November 2022, terendah sejak Juni 2021, .

Terdapat 1,2 pengangguran untuk setiap lowongan pekerjaan pada November 2022, hampir tidak berubah sejak Agustus, namun sedikit naik dari level terendahnya di angka 1,0 pada Juni.

Sebelum pandemi COVID-19, rasio pengangguran terhadap lowongan pekerjaan berkisar sekitar 2,2 dari Januari 2019 hingga Februari 2020, demikian Statistics Canada memaparkan.

Pewarta: Xinhua
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023