Awalnya kami sudah menyiapkan 77 kegiatan untuk mendukung VBWS 2023.
Padang (ANTARA) -
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menambah jumlah kegiatan seni dan budaya untuk mendukung program Visit Beautiful West Sumatra (VBWS) 2023 yang diproyeksikan bisa menarik 8,2 juta wisatawan ke daerah ini.
 
"Awalnya kami sudah menyiapkan 77 kegiatan untuk mendukung VBWS 2023. Jumlah kegiatan itu disesuaikan dengan usia Provinsi Sumatera Barat. Namun dalam perjalanannya jumlah kegiatan itu ternyata terus bertambah," kata Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy, di Padang, Rabu.
 
Ia menyebut hingga awal Februari kegiatan yang telah terdaftar berjumlah 85 kegiatan yang tersebar pada 19 kabupaten dan kota di provinsi ini. Jumlah tersebut kemungkinan masih akan bertambah.
 
Penambahan kegiatan itu, karena sejumlah komunitas yang ada di Sumbar dan telah memiliki kegiatan seni dan budaya yang mapan, ingin ikut serta memeriahkan VBWS 2023.
 
"Semangat ini tentu kita apresiasi dan kita tampung karena akan berdampak positif terhadap pariwisata. Kegiatannya adalah salah satu tonggak pariwisata. Semakin banyak kegiatan semakin banyak pilihan bagi wisatawan saat berkunjung ke Sumbar," katanya.
 
Kepala Dinas Pariwisata Sumbar Luhur Budianda mengatakan kegiatan yang digelar sepanjang tahun mulai dari Januari hingga Desember 2024 merupakan salah satu bentuk dukungan nyata untuk program VBWS 2023.
 
"Kapan pun wisatawan berkunjung ke Sumbar, akan ada kegiatan seni dan budaya yang bisa dinikmati," katanya pula.
 
Luhur menyebut ketika pandemi COVID-19 melanda, sektor pariwisata ikut terkena imbas. Jumlah kunjungan wisatawan menurun signifikan.
 
Sebelum pandemi, jumlah kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara ke Sumbar mencapai 8,2 juta orang. Jumlah itu menurun hampir 50 persen saat pandemi.
 
Visit Beautiful West Sumatra 2023 adalah upaya untuk membangkitkan kembali pariwisata Sumbar. 
Baca juga: Visit Beautiful West Sumatera 2023 targetkan 8,2 juta wisatawan
Baca juga: Sandiaga Uno : Saya bersaksi Sumbar itu benar-benar "beautiful"

Pewarta: Miko Elfisha
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023