Jakarta (ANTARA) - Tim Piala Davis Indonesia berupaya menjaga harmoni di antara skuad petenisnya dua hari menjelang laga babak play off Grup Dunia II melawan tuan rumah Vietnam.

"Semua kondusif, saling dukung di antara anggota tim dengan misi yang sama untuk mengalahkan tuan rumah Vietnam. Semua petenis siap memberikan hasil terbaik bagi Indonesia," kata manajer tim Piala Davis Indonesia Susan Soebakti dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis.

Dalam sesi latihan di stadion indoor Hanaka Paris Ocean Park yang menjadi arena pertandingan akhir pekan ini, petenis utama regu Merah Putih Muhammad Rifqi Fitriadi berlatih tunggal bersama Anthony Susanto.

Sementara, Christopher Rungkat melakoni latihan ganda bersama Nathan Anthony Barki dan David Agung Susanto. Pada sesi akhir, Christo juga berlatih gim tunggal menutup sesi latihan.

Baca juga: Kedatangan Nathan Anthony Barki lengkapi skuad Piala Davis Indonesia

"Mulai pagi ini, kami mulai mengerucut menyiapkan petenis yang akan bermain pada Sabtu dan Minggu ini. Semua petenis siap tampil dan saling dukung siapapun yang akan bermain," ujar kapten tim Piala Davis Indonesia Bonit Wiryawan.

Babak Play Off Grup Dunia ll Piala Davis berlangsung dalam dua hari di lapangan indoor Hanaka Paris Ocean Park Tu Son, Vietnam, 4-5 Februari 2023.

Hari pertama, Sabtu, akan tersaji dua partai tunggal. Petenis nomor satu bertemu dengan tunggal kedua lawan.

Pada hari kedua, Minggu, laga diawali dengan partai ganda, dilanjutkan dua partai tunggal antar petenis utama di partai keempat dan antar tunggal kedua sebagai penutup.

"Kami optimistis bisa mengamankan nomor ganda dan mengambil dua angka kemenangan dari sektor tunggal, terutama dari petenis kedua Vietnam," kata Ketua Bidang Pembinaan PP Pelti 2022-2017 Suharyadi yang turut mendampingi tim Indonesia di Vietnam.

Baca juga: Tim Davis Indonesia jajal lapangan jelang pertandingan di Vietnam
 

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2023