Jakarta (ANTARA) - Sejak diperkenalkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 lalu, Lexus Indonesia sampai dengan Desember 2022 mencatat terdapat 1.000 konsumen yang sudah mencatatkan namanya di buku tunggu untuk kendaraan The All New Lexus RX.

"Sejak bulan Agustus (GIIAS), mungkin sampai Desember lalu sudah sampai 1.000 konsumen yang masuk daftar tunggu. Kami mengucapkan terima kasih untuk konsumen yang sudah mau menunggu," kata Manajer Umum Lexus Indonesia Bansar Maduma di Jakarta, Selasa.

Mobil yang paling disukai konsumen Indonesia adalah The All New Lexus RX 350h Luxury, lebih dari 50 persen konsumen yang masuk buku tunggu menantikan mobil itu. Bansar mengatakan ada sejumlah hal yang harus dijalani sebelum mobil Lexus mengaspal di Indonesia, berkaitan dengan komitmen mereka untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi konsumen.

"Pengetesan kendaraan itu ada uji layak jalan, yang kedua adalah pengetesan sepek khususnya untuk Indonesia. Kita tahu, jalan di Indonesia ini cukup spesifik dan berbeda dengan jalan lain, apalagi di Jepang," kata Bansar

Lexus memerlukan waktu yang cukup lama untuk memastikan kendaraan tersebut layak jalan di jalan-jalan Indonesia. Salah satunya adalah dengan memenuhi aturan homologasi yang ditetapkan oleh pemerintah.

"Oleh karena itu, kita butuh waktu untuk itu. sehingga konsumen kita nantinya mengendarai kendaraan ini dengan aman dan nyaman. Jadi perlu waktu lebih lama dari mulai preview di GIIAS sampai sekarang resmi diluncurkan," kata Bansar.

Baca juga: Lexus resmi luncurkan The All New Lexus RX di Indonesia

The All New Lexus RX hadir dengan Human Centered Technology yang kental dan sangat terlihat melalui konsep Tazuna Cockpit atau Driving-focused cockpit yang memiliki tiga poin keunggulan yaitu Eyes on the Road, Hands on the Wheel, dan Intuitive Interface sehingga memberikan kemudahan pengemudi untuk tetap fokus saat berkendara.

Lexus juga memberikan sisi kenyamanan lainnya melalui Mark Levinson Sound System 21-speaker, Electric Reclining Rear Seats, Multi-color Ambient Illumination, dan 14-inch Touch Screen Multimedia Display yang terbesar dikelasnya.

Tidak hanya itu saja, fitur lainnya juga sudah disediakan oleh Lexus melalui E-Latch yang dapat memudahkan pengguna membuka dan menutup pintu dan fitur keamanan Lexus Safety System+ generasi ketiga (LSS+ 3.0) dengan tambahan fitur Safe Exit Assist, yaitu fitur yang dapat mencegah pengguna membuka pintu jika lalu lintas sekitar tidak aman.

Selain itu, seluruh varian The All New Lexus RX juga sduah dilengkapi dengan Intelligent Assistance dengan sistem Voice Command, Wireless Apple Carplay and Wire-connect Android Auto, Shift-by-wire, HUD, dan Wireless Charger.

The All New Lexus RX hadir mulai Rp1,65 miliar untuk varian Gasoline, Hybrid RX350h Luxury senilai Rp1,7 miliar dan Lexus RX450h+ Luxury Rp1,87 miliar. Semua mobil itu berstatus on the road.

Baca juga: Lexus pamerkan RZ 450e pada ajang Tokyo Auto Salon

Baca juga: Alasan Lexus pilih UX 300e untuk KTT G20

Baca juga: Lexus dan Adidas desain RX 500h layaknya Black Panther
Pewarta:
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023