Jakarta (ANTARA) - Los Angeles Lakers menang 124-111 atas Golden State Warriors dalam laga lanjutan NBA di Crypto.com Arena, Jumat WIB, membuat tim juara NBA 2022 tersebut semakin menjauh dari posisi delapan sebagai syarat minimal melaju ke babak playoff.

Sang juara bertahan saat ini berada di peringkat 10 klasemen sementara Wilayah Barat dengan 29 menang 30 kalah, dan harus terima digeser satu peringkat oleh Utah Jazz yang mengoleksi 30-31.

Persaingan ketat diperlukan untuk merebut posisi delapan yang saat ini ditempati oleh New Orleans Pelicans dengan 30 menang 30 kalah.

Namun upaya perjuangan mencapai babak playoff belum ditunjukkan oleh Warriors, setidaknya pada pertandingan melawan Lakers.

Tim asal Los Angeles dengan bintangnya LeBron James mendominasi permainan hampir sepanjang gim.

Golden State Warriors hanya diberi senang di awal gim dengan memimpin sebanyak dua kali yang paling banyak unggul cuma 3 poin. Sisanya sejak akhir kuarter pertama hingga keempat, keunggulan Lakers tak pernah lagi bisa dibalap oleh Warriors.

Lakers bahkan sempat unggul 28 poin hingga akhirnya menjadi 15 poin di akhir pertandingan.

Baca juga: Celtics menang 142-138 atas Pacers melalui overtime

Berdasarkan statistik pertandingan dari laman resmi NBA, poin tertinggi dari Lakers dicetak oleh Malik Beasley dengan 25 poin, disusul oleh poin yang dicetak para pemain cadangan seperti Austin Reaves 17 poin, Rui hachimura 14 poin, Dennis Schroder 13 poin, Mohamed Bamba 10 poin.

Sementara LeBron mencetak 13 poin, 9 rebound, 8 assist. Anthony Davis mencatatkan dwiganda 12 poin dan 12 rebound.

Di kubu Warriors, Klay Thompson menjadi pencetak angka terbanyak dengan 22 poin, Ty Jereome 20 poin, Jordan Poole 22 poin, Patrick Baldwin Jr 11 poin, dan Jonathan Kuminga bersama Kevon Looney masing-masing 10 poin.

Saat ini Lakers menempati posisi 13 di klasemen sementara NBA Wilayah Barat.

Selanjutnya, Lakers akan bertemu dengan Dallas Mavericks pada Senin (27/2), sementara Warriors akan menjamu Houston Rocekts.

Baca juga: "Ritual" unik LeBron hingga Curry sebelum bertanding di laga NBA
Baca juga: Stephen Curry harus absen seminggu lagi dari NBA

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2023