Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita yang tayang kemarin (18/3) di kanal Lifestyle, Hiburan, Otomotif, dan Tekno masih menarik untuk disimak. Mulai dari keseruan konser grup K-Pop Treasure di Indonesia, Billie Eilish bintangi serial "Swarm", hingga Kemenkominfo mengantisipasi ancaman kejahatan siber saat Ramadhan. Berikut rangkumannya:

Jihoon TREASURE dihadiahi "gitar" saat konser "HELLO" di Indonesia

Park Ji-hoon atau dikenal sebagai Jihoon, salah satu pemimpin grup idola K-pop Treasure mendapat hadiah kue berbentuk gitar dalam gelaran konser bertajuk "2023 Treasure Tour (Hello) in Jakarta" hari pertama pada Sabtu malam di ICE BSD, Tangerang.

Tujuh perusahaan tarik lebih 8.800 kendaraan karena suku cadang rusak

Hyundai Motor Co., BMW, dan lima perusahaan lainnya di Korea Selatan akan secara sukarela menarik lebih dari 8.800 kendaraan untuk memperbaiki komponen yang rusak.

Billie Eilish merambah dunia akting jadi antagonis di serial "Swarm"

Penyanyi Billie Eilish membuat kejutan pada debut aktingnya dengan peran yang sebelumnya tidak diumumkan dalam serial Prime Video, "Swarm", karya Donald Glover dan Janine Nabers.

Jelang puasa, ahli gizi ingatkan pentingnya sahur tak asal kenyang

Ahli gizi Fitri Hudayani, SST., S.Gz, MKM, RD mengingatkan masyarakat yang akan menjalankan ibadah puasa agar menyingkirkan persepsi makan sahur asal kenyang yang hanya mengandalkan konsumsi karbohidrat dalam jumlah banyak.

Kemenkominfo antisipasi ancaman kejahatan siber saat Ramadhan

Kementerian Komunikasi dan Informatika menyatakan kesiapannya dalam mengantisipasi kejahatan siber yang dapat terjadi selama bulan suci Ramadhan, seperti pemantauan ruang digital dari hal-hal yang mengandung konten dilarang atau negatif.

Pewarta: Suci Nurhaliza
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023