Surabaya (ANTARA) - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso berharap bisa memutus rekor buruk saat melawan Persikabo 1973 dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 yang akan berlangsung di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik pada Sabtu, 25 Maret 2023.

"Secara keseluruhan pemain siap, mudah-mudahan dalam pertandingan besok kami mengakhiri episode negatif dengan mendapat poin maksimal saat melawan Persikabo," ucapnya saat konferensi pers yang diikuti secara virtual, Jumat.

Menurut dia, meskipun klub yang berjuluk Laskar Padjajaran tersebut tidak bermain full team, dirinya bersama tim tetap fokus untuk memperoleh poin.

"Mereka turun dengan kekuatan full team atau tidak kami lebih fokus kepada pemain-pemain kami sendiri untuk itu pertandingan besok meskipun pihak lawan tidak ada Dimas Drajad yang ikut bermain dalam FIFA Match Day itu tidak mempengaruhi fokus kami," ujarnya.

Selain itu, pelatih yang memiliki lisensi AFC Pro tersebut juga menyampaikan kepada anak asuhnya untuk tetap semangat dan tampil secara maksimal meskipun tidak ada suporter yang secara langsung mendukung mereka di lapangan.

Baca juga: Aji Santoso optimistis Persebaya bisa bangkit di sisa kompetisi

"Iya tentunya memang pertandingan itu akan lebih seru lebih meriah akan ada penonton. Tetapi sudah saya sampaikan kepada pemain-pemain ada penonton dan tidak ada penonton sebenarnya mereka harus tetap menunjukkan sikap profesionalisme, harus tetap fighting spirit membela mati-matian untuk Persebaya," ucapnya.

Sementara itu, pemain Persebaya, Brylian Aldama mengatakan dirinya dan tim sudah siap menghadapi Persikabo, selain itu juga berharap bisa memutus rekor buruk timnya.

"Semoga bisa bangkit lagi dan bisa untuk bisa percaya diri lagi untuk pertandingan-pertandingan selanjutnya," katanya.

Klasemen sementara, Persebaya saat ini berada di peringkat sepuluh dengan raihan 39 poin dari 28 pertandingan, sedangkan lawannya, Persikabo menduduki peringkat 14 dengan poin 35 dari 30 pertandingan.

Rekor pertemuan kedua tim berpihak untuk klub kebanggaan Arek-Arek Suroboyo, dari total sepuluh pertandingan di semua ajang sejak 2018.

Persebaya telah mendapatkan empat kemenangan dan empat kali imbang, sementara Persikabo memperoleh dua kemenangan.

Rekor pertandingan Persikabo di markas klub yang berjuluk Bajol Ijo tersebut juga tidak terlalu baik.

Dalam lima partai, tim asal Kabupaten Bogor tersebut hanya sekali menang atas Persebaya pada 11 September 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dengan hasil menang 2-0 melalui gol Aleksandar Rakic dan Dmitri Rekish.

Baca juga: Aji Santoso sayangkan hasil imbang Persebaya lawan Persib

Pewarta: Abdul Hakim/Naufal Ammar Imaduddin
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2023