Hari ini kita berada di dermaga Pelabuhan Makassar untuk melepas Satgas pengamanan di perbatasan Papua dan Papua Barat dengan Papua Nugini (PNG)
Makassar (ANTARA) - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono melepas satuan tugas pengamanan perbatasan (Satgas Pentas) Republik Indonesia-Papua Nugini dari gabungan 840 orang personel Yonif 721/Makkasau, Kodam XIV Hasanuddin dan Yonif 623 /Bhakti Wira Utama, Kodam VI Mulawarman.

"Hari ini kita berada di dermaga Pelabuhan Makassar untuk melepas Satgas pengamanan di perbatasan Papua dan Papua Barat dengan Papua Nugini (PNG)," kata Yudo disela pelepasan Satgas Pamtas RI-PNG di Makassar, Jumat.

Dia mengatakan pengiriman Satgas Pamtas ini adalah rotasi pengganti prajurit sebelumnya yang sudah bertugas selama setahun.

Karena itu, lanjut dia, pihaknya sudah mengecek kesiapan fisik dan mental prajurit serta perlengkapannya.

Sementara itu salah seorang Satgas Pamtas Letda inf Hardi j mengatakan kedatangan prajurit TNI ke Papua dan Papua Barat diharapkan tidak menjadi penghambat bagi masyarakat setempat.

Baca juga: Yudo Margono: Pembebasan pilot Susi Air perlu pendekatan persuasif

Baca juga: Panglima TNI terima gelar kehormatan adat Dayak


Sebaliknya justru menjadi pemersatu dalam menciptakan kondisi yang sejuk dan lebih sejahtera. Karena itu selain misi pengamanan yang diemban prajurit TNI juga akan membantu mengedukasi dan memberikan layanan kesehatan dan sosial di lapangan.

Berkaitan dengan hal tersebut dalam tugas juga dibekali dengan sejumlah buku-buku bacaan untuk membantu mengedukasi masyarakat di pelosok Papua dan Papua Barat.

Seusai upacara pelepasan Satgas Pamtas RI-PNG, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono yang didampingi Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso juga menyerahkan 200 paket sembako kepada masyarakat rentan yakni keluarga yang beresiko memiliki anak berpotensi stunting, disabilitas dan lansia.
 
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono membantu anak panti yang akan mengangkat paket sembako yang diberikan disela pelepasan Satgas Pamtas RI-PNG di Pelabuhan Makassar, Jumat (31/3/2023). Antara/ Suriani Mappong

Pewarta: Suriani Mappong
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2023