New York (ANTARA News) - Ratusan surat yang ditulis tangan oleh lusinan tokoh-tokoh terkenal termasuk Vincent Van Gogh, George Washington, Ludwig van Beethoven dan Marilyn Monroe akan dilelang bulan ini di New York.

Pada 18 Desember nanti itu, surat-surat yang dilelang juga termasuk korespondensi yang ditulis John Lennon, Thomas Jefferson, Charles Dickens, Sigmund Freud, dan  Albert Einstein, demikian balai lelang Profiles in History seperti dikutip AFP, Selasa.

Salah satu surat yang dilelang itu adalah sebuah surat tulisan tangan pelukis Vincent Van Gogh, beberapa bulan sebelum dia meninggal pada Juli 1870 di mana dalam surat itu dia mengungkapkan detail penyakit yang dideritanya.

"Saya kerap bilang pada diri saya sendiri bahwa saya lebih suka ini semua akan berakhir," tulis Van Gogh kepada dua orang temannya, Tuan dan Ny Ginoux.  Surat ini dihargai antara 200.000 - 300.000 dolar AS.

Surat langka lainnya juga termasuk sebuah surat langka dari Beethoven di mana dia menuliskan Simfoni Kesembilan-nya, sepuluh surat yang ditulis presiden pertama AS George Washington, 1.800 surat dari John Adams yang adalah presiden kedua AS, selain juga surat-surat dari Thomas Jefferson, juga mantan presiden AS.

"Saya bingung," tulis Monroe, aktris AS yang meninggal dunia pada 1962 karena overdosis, dalam surat yang juga akan dilelang.  

Menurut lembaga lelang itu, dokumen-dokumen bersejarah yang mencapai 300an ini akan dihargai antara 5 juta sampai dengan 8 juta dolar AS.

Jumlah sebesar itu adalah bagian dari koleksi 3.000 manuskrip yang dimiliki seorang kolektor Amerika yang secara bertahap akan dilelang untuk dua tahun ke depan.

Penerjemah: Jafar M Sidik
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2012