SINGAPURA, 13 Desember 2012 (ANTARA/PRNewswire) -- Meritus Hotels & Resorts meraih dua kemenangan pada ASEAN Business Awards (2012 ABA) yang digelar bersamaan dengan ASEAN Business & Investment Summit (ASEAN-BIS) kesembilan di Phnom Penh, Kamboja.

     (Foto: http://www.prnasia.com/sa/2012/12/11/20121211193426920875.html )
     (Logo: http://www.prnasia.com/sa/2011/12/09/20111209194931399475-l.jpg )

     Meritus terpilih sebagai Most Admired Enterprise (Large Company) dalam Kategori 'Growth', karena menunjukkan pertumbuhan laba yang luar biasa dan visi jangka panjang untuk pertumbuhan berkelanjutan; serta Most Admired Enterprise (Large Company) dalam Kategori 'Innovation', karena mencontohkan inovasi dalam proses bisnis, produk, Pemasaran dan Manajemen Saluran.

     ASEAN-BIS, yang diselenggarakan oleh ASEAN Business Advisory Council (ASEAN-BAC) dan dituanrumahi bersama oleh Cambodia Chamber of Commerce, ditetapkan sebagai acara sampingan resmi ASEAN Leaders Summit dan East Asia Summit (EAS), di mana tak kurang dari 16 Kepala Negara dan Pemerintah berkumpul di ibukota Kamboja ini. Lebih dari 1000 peserta bergabung dengan berbagai panel yang sangat informatif dan diskusi hangat tentang berbagai topik mengenai perkembangan ASEAN dalam tahun-tahun mendatang dan mengenai cara mencapai AEC 2015 (ASEAN Economic Community).

     ASEAN-BIS tahun ini mencakup pembicara terkemuka seperti Yang Mulia Samdech Decho Hun Sen, Perdana Menteri Kerajaan Kamboja; Yang Mulia Cham Prasidh, Menteri Senior dan Menteri Perdagangan; Yang Mulia Surin Pitsuwan, Sekretaris Jenderal ASEAN; Donald P. Kanak, Chairman Prudential Corporation Asia; Gilles Plante, CEO Asia ANZ Banking Group; dan Dr. Jonathan Choi, Chairman Sunwah Group, dan banyak lagi.

     KTT tersebut berakhir dengan gala ASEAN Business Awards tahun 2012 yang mengakui UKM dan perusahaan besar termaju di wilayah tersebut di bidang pertumbuhan, lapangan kerja, inovasi, dan tanggung jawab sosial perusahaan.

     Pada saat menerima kedua penghargaan dalam kategori Growth dan Innovation atas nama Meritus Hotels & Resorts, Deputy Chief Executive Officer Chua Tian Chu berkomentar, "Kami sangat bersyukur dan merasa terhormat telah diakui bersama beberapa organisasi lokal yang paling menonjol dan menjanjikan di wilayah ini. Penghargaan ini tentu saja menandai peristiwa penting bagi Meritus karena kami melanjutkan perjalanan kami untuk menjangkau lebih banyak pasar."

     Untuk informasi lebih lanjut tentang Meritus Hotels & Resorts, kunjungi www.meritushotels.com.

     Catatan untuk Editor

     Tentang Meritus Hotels & Resorts

     Meritus Hotels & Resorts adalah divisi perhotelan Overseas Union Enterprise Limited (OUE) yang terdaftar di Singapore Exchange dan termasuk di antara pelaku properti utama di Asia, serta salah satu dari beberapa pengembang terpadu di Singapura yang memiliki portofolio lengkap aset-aset utama di seluruh sektor ritel, komersial, perumahan, dan perhotelan.

     Sebagai merek perhotelan peraih penghargaan, Meritus identik dengan keramahan dan warisan Asia, dengan properti mewah yang berlokasi strategis di berbagai kota utama dan tujuan tetirah yang ideal di Singapura, Malaysia, Indonesia, dan China Daratan. Portofolionya saat ini mencakup unggulan yakni Mandarin Orchard Singapore, Marina Mandarin Singapore, Meritus Pelangi Beach Resort & Spa Langkawi, Meritus Surabaya City Centre, Meritus Mandarin Haikou, dan Meritus Shantou China.

     Untuk informasi pers lebih lanjut, silakan hubungi:

     Janice Azupardo
     Regional Vice President, Branding & Communications
     Meritus Hotels & Resorts
     T +65-6831-6385
     janice.azupardo@meritushotels.com

     Grace Ho
     Branding & Communications Manager
     Meritus Hotels & Resorts
     T +65-6831-6054
     grace.ho@meritushotels.com

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2012