Jakarta  (ANTARA News) - Manchester United menjadi klub olahraga profesional pertama di dunia yang bernilai lebih dari 3 miliar dolar AS, kata majalah Forbes seperti dikutip Reuters.

Kenaikan harga saham klub itu belakangan ini setelah melalui awal yang tersendat saat dicatatkan di bursa saham New York (NYSE) tahun lalu telah menaikkan secara drastis nilai Manchester United menjadi 3,3 miliar dolar AS, tulis Forbes di lamannya.

Kenaikan ini membuat juara Liga Premier 19 kali tersebut memimpin di puncak klub olahraga tertinggi nilainya di dunia di atas klub rugby Dallas Cowboys yang menjadi anggota Liga Sepakbola Nasional (NFL) yang mempunyai  nilai 2,1 miliar dolar AS.

Forbes menyebutkan kenaikan saham United ini memberi prospesk pendapatan yang cerah dan permintaan saham United ini akan terus meningkat seiring dengan naiknya pemasukan dari Liga Inggris dan Liga Champions.

United yang diklaim memiliki 659 juta penggemar di seluruh dunia itu dimiliki oleh keluarga Glazer dari Amerika yang kian mencengkeramkan kepimilikannya di MU lewat pencatatan saham di NYSE.

Senin kemarin, harga saham United ditutup turun 41 sen pada 16,48 dolar AS di NYSE.

Penerjemah: Jafar M Sidik
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013