Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita humaniora sepekan sejak (22/5) hingga (27/5) yang masih menarik untuk anda simak kembali telah kami rangkum. Di antaranya ada Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengajak para tokoh agama di dunia untuk berperan mewujudkan perdamaian di muka bumi.

Berita lain yang tak kalah menarik datang dari Kementerian Agama (Kemenag) yang menyatakan bahwa sebanyak lebih dari 20 ribu calon haji sudah diberangkatkan ke Tanah Suci, Mekkah.

Berita selengkapnya dapat anda simak melalui tautan berikut ini:

Wapres ajak tokoh agama terus berperan wujudkan perdamaian dunia

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin mengajak para tokoh agama di dunia untuk terus berperan mengambil bagian dalam mewujudkan perdamaian di muka bumi.

Sebanyak 20 ribu calon haji sudah diberangkatkan ke Tanah Suci

Sebanyak 20.455 calon haji yang terbagi dalam 53 kelompok terbang (kloter) telah diberangkatkan dari Tanah Air menuju Tanah Suci.

BRIN: Kecerdasan buatan adalah bekal untuk masa depan RI

Kepala Pusat Riset Kecerdasan Artifisial dan Keamanan Siber Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Anto Satriyo Nugroho mengatakan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) adalah bekal bagi rakyat Indonesia agar tidak mengulangi kesalahan pada masa depan.

Kepala Otorita: IKN akan dibangun menjadi kota hutan berkelanjutan

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono mengatakan bahwa ibu kota di Kalimantan Timur akan dibangun menjadi kota hutan berkelanjutan, yang merupakan gabungan dari kota yang inklusif, hijau, dengan ketahanan yang tinggi.

Kemenkes: Masyarakat dapat gunakan vaksin COVID-19 merek apapun

Kementerian Kesehatan menyatakan masyarakat yang belum melengkapi vaksin COVID-19, termasuk dosis penguat atau booster dapat divaksinasi dengan vaksin merek apapun yang tersedia.

Menko PMK minta pemda optimalkan TPPS demi target penurunan stunting

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy meminta pemerintah daerah untuk terus mengoptimalkan peran Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) guna mencapai target penurunan stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024.

Pewarta: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2023