Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita di kanal hiburan, gaya hidup, teknologi dan otomotif yang tayang pada Kamis (1/6) masih menarik dan relevan untuk disimak. Mulai dari Apple akan hadirkan headset Reality Pro dengan layar 4K ganda hingga sinematografer Jessie Maple meninggal dunia di usia 76 tahun. Berikut rangkumannya.

1. Apple akan hadirkan headset Reality Pro dengan layar 4K ganda

Apple dalam waktu dekat diperkirakan akan mengenalkan headset realitas campurannya (Augmented Reality/Virtual Reality) dengan nama Reality Pro.

2. Sinematografer Jessie Maple meninggal di usia 76 tahun

Salah satu sinematografer kulit hitam pertama Jessie Maple mengembuskan napas terakhirnya pada 30 Mei 2023 di usia ke - 76 tahun.

3. Baekhyun, Xiumin dan Chen EXO akhiri kontrak ekslusif dengan SM

Tiga anggota dari boy group Exo, yakni Baekhyun, Xiumin, dan Chen telah menyampaikan pemberitahuan kepada SM Entertainment mengenai pemutusan kontrak eksklusif mereka.

4. Kia akan tangguhkan salah satu pabrik untuk siapkan kendaraan listrik

Kia Corp., perusahaan otomotif terbesar kedua di Korea Selatan, mengumumkan bahwa mereka akan menangguhkan operasi salah satu dari delapan pabrik domestik mereka di Korea Selatan pada paruh kedua tahun ini dalam rangka persiapan produksi kendaraan listrik (EV).

5. Lima bahan makanan bernutrisi untuk kesehatan dan kecantikan kulit

Makanan memiliki nutrisi yang sangat berperan dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, tidak terkecuali bagi kulit yang menjadi lapisan terluar dan cenderung terpapar radikal bebas, inilah alasan mengapa menjaga kulit harus diperhatikan serius oleh semua orang.

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023