Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi Anji untuk pertama kalinya terlibat dalam pertunjukan teater berjudul "Hanoman The Musical" dan berperan menjadi kerbau yang berbicara menggunakan Bahasa Inggris.

Dalam pertunjukan teater arahan sutradara Mirwan Suwarso itu, Anji berperan sebagai Jatasura. "Jadi kerbau berbahasa Inggris dan menari pula," kelakar Anji saat jumpa media di Senayan, Jakarta Selatan, Selasa.

Anji harus menggunakan Bahasa Inggris karena bermain dengan beberapa pemain asing dalam pertunjukan yang rencananya juga dipentaskan di luar negeri seperti Amerika Serikat dan Australia tersebut.

"Full dialog pakai Bahasa Inggris. Nyanyi aja yang Bahasa Indonesia," tuturnya.

Mantan vokalis band Drive itu mengaku kesulitan menghapal dialog dalam Bahasa Inggris. "Kayak Shakespeare, bahasanya tinggi. Belum lagi gerakan-gerakannya," kata dia.

Saat memerankan Jatasura, Anji mengenakan topeng dan tampil dengan suara parau. "Nggak akan nyanyi dengan suara falsetto," tuturnya.

(nta)


Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013