"Penulis menceritakan secara baik dengan melakukan riset..."
Jakarta (ANTARA News) - Mahfud MD meluncurkan buku biografi berjudul "Terus Mengalir", di Jakarta, Senin, seiring akan berakhirnya masa jabatan sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) mulai 1 April 2013.

Buku biografi setebal 614 halaman yang ditulis wartawan senior, Rita Triana Budiarti,itu mengupas perjalanan hidup Mahfud MD, yang pernah menjadi Menteri Pertahanan di era Presiden Andurrahman Wahid (Gus Dur).

Mahfud mengakui bahwa semua jabatan itu diraih secara kebetulan karena dirinya sama sekali tidak pernah bermimpi menjadi menteri.

Ia pun mengemukakan tidak mempunyai lobi dan upeti, sehingga semua jabatan itu diraihnya secara mengalir bagaikan air.

"Penulis menceritakan secara baik dengan melakukan riset ke kampung, di rumah, kemudian meneliti tempat sekolah saya. Jadi, buku ini menggambarkan cerita perjalanan hidup saya yang sesungguhnya," katanya.

Buku tersebut mengisahkan perjalanan hidup Mahfud sejak kecil hingga tumbuh dewasa di Yogyakarta, yang mengantarkannya menjadi dosen selepas mencapai gelar akademik tertinggi.

Mahfud juga cepat menduduki jabatan-jabatan penting di lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif.

Di lembaga eksekutif, Mahfud pernah menjadi Menteri Pertahanan, di lembaga legislatif  sempat menjadi anggota DPR, hingga menjadi Ketua MK sebagai cabang kekuasaan yudikatif.

Acara peluncuran buku itu dihadiri pejabat negara tampak dihadiri sejumlah tokoh nasional, diantaranya Ketua MPR Taufik Kiemas, Ketua MA M. Hatta Ali, Ketua KY Eman Suparman, Ketua DPD Irman Gusman, dan Wakil Ketua DPR Pramono Anung. (*)

Pewarta: Joko Susilo
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2013