Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua Bidang Pendaftaran Satgas Penjaringan Bakal Calon Anggota DPR RI Partai Demokrat Nurita Sinaga mengatakan pihaknya tidak memiliki strategi khusus untuk menarik minat masyarakat agar mendaftar sebagai calon anggota DPR dari partai tersebut.

Dalam keterangan tertulisnya, Nurita mengatakan pihaknya memanfaatkan tempat-tempat strategis untuk menarik minat masyarakat.

"Yang kami lakukan hanya publikasi biasa, seperti memasang iklan pendaftaran di beberapa media cetak dan media online nasional dan memasang spanduk-spanduk serta banner di beberapa tempat strategis," katanya di Jakarta, Senin.

Nurita mengatakan jumlah pendaftar yang datang ke Kantor Pusat Demokrat berasal dari berbagai kalangan masyarakat.

"Ini menunjukkan masih tingginya animo masyarakat kepada Partai Demokrat," ujarnya.

Hingga Senin (11/31) siang, pendaftar yang telah tercatat sebagai bakal caleg Partai Demokrat sebanyak 796 orang.

Salah satunya, yakni anggota Komisi I DPR Venna Melinda menyatakan akan kembali maju menjadi calon legislatif dalam bursa Pemilihan Legislatif (Pileg) 2014.

Venna Melinda kembali maju dari daerah pemilihan (Dapil) Jawa Timur VI yang terdiri dari Kabupaten Tulungagung, Kota Kediri, Kota Blitar, Kabupaten Kediri dan Kabupaten Blitar.

"Saya ingin melanjutkan perjuangan di Dapil Jatim VI. Sudah ada rumah aspirasi yang menyediakan untuk les, seperti matematika, bahasa Inggris dan lainnya," katanya saat mendaftar di Kantor Pusat Partai Demokrat, Jalan Kramat Raya Nomor 146, Jakarta Pusat.

Venna berjanji akan melakukan pemberdayaan masyarakat (empowering) dengan memberantas buta aksara dan mengurangi tingkat kematian perempuan melahirkan.

"Saya harus terlibat aktif dari sisi politik untuk meningkatkan kualitas perempuan, seperti di negara-negara maju lainnya," katanya.

Mantan Puteri Indonesia tersebut berharap indeks pembangunan manusia di Indonesia semakin tinggi.

"Sehingga, kaum perempuan akan melahirkan anak berkualitas dan berpuncak pada lahirnya generasi emas," katanya. (J010)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013