Badan Banding UEFA secara teliti menganalisa laporan dan dokumen yang diserahkan oleh klub, serta laporan dan dokumen yang diserahkan oleh Inspektur Disiplin UEFA dan mencapai keputusan berikut: FC Metalist Kharkiv didiskualifikasi..."
Lausanne, Canton of Vaud (ANTARA News) - Klub Ukraina Metalist Kharkiv yang telah didepak dari Liga Champions tahun ini karena kasus pengaturan pertandingan domestik akan digantikan oleh Klub Yunani PAOK, kata UEFA pada Rabu waktu setempat.

PAOK, yang kalah 3-1 secara agregat oleh Metalist di babak kualifikasi ketiga, akan menghadapi Schalke 04 di putaran "playoff" Liga Champions pada 21 dan 27 Agustus untuk memasuki tahap grup kompetisi, lapor AFP.

Pelatih PAOK Huub Stevens, yang membawa Schalke menjuarai Piala UEFA pada tahun 1997, akan melawan tim yang memecatnya tahun lalu.

"Itu bagus untuk PAOK bahwa kita sekarang di putaran play-off terutama untuk saya karena akan melawan Schalke yang merupakan tempat yang akrab bagi saya dengan banyak teman dan kenalan," kata Stevens.

"Tentu saja, itu akan sulit, tapi kami akan berjuang untuk melewatinya," kata dia.

General manager Schalke Horst Heldt mengatakan, tidak mudah melawan PAOK yang menempati posisi kedua di Liga Super Yunani musim lalu dan akan terbang ke Jerman untuk menjalani leg pertama pada 21 Agustus.

"Tidak seorang pun berpikir bahwa itu akan menjadi lebih mudah hanya karena mereka tidak lolos secara langsung," kata Heldt.

UEFA mengatakan bahwa PAOK, semestinya turun ke Liga Eropa, tidak akan diganti dalam kompetisi itu, sehingga mereka yang dijadwalkan melawan Klub Israel Maccabi Tel Aviv di babak play-off akan langsung ke penyisihan grup.

"Keputusan ini sudah final," kata badan sepak bola Eropa itu, meskipun mereka mengakui bahwa Metalist masih dapat mengajukan banding diskualifikasi ke Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga (CAS).

Metalist Kharkiv mengatakan mereka akan melakukan hal itu, dengan Wakil Presiden klub Kostyantyn Pyvovarov yang memberitahu kantor berita Rusia Interfax.

"Kami siap banding, karena kami sudah siap terhadap kemungkinan apapun. Kami akan memperjuangkan hak-hak klub dan melindungi mereka sesuai dengan semua persyaratan hukum," ujar dia.

UEFA membuka laporan tindakan disipliner terhadap klub Ukraina Metalist Kharkiv pada awal Agustus setelah muncul kecurigaan tentang keterlibatan pengaturan pertandingan.

Mengingat tahapan kualifikasi untuk kompetisi tahun ini sudah berlangsung, kasus itu didengar langsung oleh pengadilan banding UEFA.

"Badan Banding UEFA secara teliti menganalisa laporan dan dokumen yang diserahkan oleh klub, serta laporan dan dokumen yang diserahkan oleh Inspektur Disiplin UEFA dan mencapai keputusan berikut: FC Metalist Kharkiv didiskualifikasi dari kompetisi UEFA 2013/14," kata UEFA.


Penerjemah: Aziz Kurmala

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013