Ini adalah situasi sementara. Ini harus dilakukan dengan persepsi politik,"
Istanbul (ANTARA News) - Lira Turki jatuh pada Kamis ke posisi terendah baru terhadap dolar dan sahamnya juga turun, tertekan oleh skandal korupsi yang menggoyang pemerintah.

Lira jatuh menjadi 2,1778 terhadap dolar, sementara indeks bursa saham Istanbul kehilangan 1,91 persen menjadi 66.503,69 poin, lapor AFP.

Pasar keuangan Turki telah jatuh di tengah kegelisahan politik karena pemerintahan Perdana Menteri Recep Tayyip Erdogan diguncang oleh penyelidikan korupsi yang telah menargetkan beberapa sekutu pentingnya.

Mata uang lira terus menurun meskipun bank sentral pada minggu lalu memutuskan untuk menjual beberapa cadangan dolarnya dalam rangka untuk menopang mata uang, yang juga terpukul oleh pengurangan kebijakan stimulus moneter AS.

Bank sentral berencana untuk menyuntikkan 450 juta dolar setiap hari sampai akhir Januari.

Wakil Perdana Menteri Ali Babacan mengatakan pada Kamis bahwa dampak dari krisis politik bersifat sementara.

"Ini adalah situasi sementara. Ini harus dilakukan dengan persepsi politik," Babacan mengatakan dalam konferensi bisnis di Ankara.

Dia mengatakan pada Selasa (31/12) bahwa perkiraan pertumbuhan ekonomi pemerintah untuk 2014 tetap di empat persen meskipun terjadi kekacauan.

Serangkaian kenaikan pajak pada mobil, rokok, minuman beralkohol dan telepon seluler mulai berlaku di Turki pada Rabu (1/1).

(Uu.A026)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014