Kelima pemain yang dimaksud merupakan pemain-pemain diaspora yakni Jens Raven (Dordrecht U-21), Mauresmo Hinoke (Dordrecht U-21), Dion Markx (NEC U-21), Sem Yvel (NAC Breda U-21), dan Tim Geypens (Twente U-21).
Pelatih timnas U-20 Indra Sjafri rencananya akan melakukan pemusatan latihan selama sepekan di Como, Italia. Sebelum kemudian berangkat ke Prancis untuk mengikuti turnamen pada 31 Mei.
Baca juga: Indra Sjafri: Turnamen Toulon jadi uji coba berkualitas timnas U-20
Pada turnamen tersebut, Timnas Indonesia U-20 menghuni Grup B, dan berada satu grup dengan Ukraina, Italia, Jepang, dan Panama.
Timnas Indonesia akan mengawali kiprahnya dengan menghadapi Ukraina pada 4 Juni, kemudian melawan Panama pada 6 Juni, dilanjutkan berhadapan dengan Jepang pada 8 Juni, dan mengakhiri fase grup dengan menantang Italia pada 12 Juni.
Hanya juara grup dari kedua grup yang berpeluang menjadi juara, sebab setelah fase grup, masing-masing tim dengan peringkat yang sama akan saling bertemu untuk menentukan peringkat akhir.
Jadwal timnas Indonesia U-20 di Touloun Cup 2024:
Indonesia vs Ukraina 4 Juni
Indonesia vs Panama 6 Juni
Indonesia vs Jepang 8 Juni
Indonesia vs Italia 12 Juni
Baca juga: Tim Indonesia U-20 berlatih di klub Como 1907 sebelum tampil di Toulon
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2024