Mulai 9 Agustus 2024, Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu akan mulai melayani penerbangan rute Bengkulu-Batam dan Batam-Bengkulu.Bengkulu (ANTARA) - Provinsi Bengkulu menambah rute penerbangan domestik mulai 9 Agustus 2024 dan melayani rute Bengkulu-Batam, Batam-Bengkulu dengan maskapai Super Air Jet.
"Mulai 9 Agustus 2024, Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu akan mulai melayani penerbangan rute Bengkulu-Batam dan Batam-Bengkulu dengan maskapai Super Air Jet," kata Eksekutif General Manajer PT Angkasa Pura II Kantor Cabang Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu Ngatimin K Murtono, di Bengkulu, Selasa.
Menurut Ngatimin, sebenarnya rute tersebut sudah pernah beroperasi beberapa tahun lalu, namun sempat terhenti, dan dibukanya kembali rute tersebut berkat komunikasi intensif antara pemerintah daerah dengan AP II, maskapai, dan Kemenhub.
"Alhamdulillah, setelah komunikasi yang dilakukan antara pemerintah daerah, akhirnya dari pihak maskapai menyetujui pembukaan rute lama," kata Ngatimin.
Dia mengatakan maskapai menyediakan dua kali penerbangan dalam satu hari untuk rute tersebut. Penerbangan pertama pukul 11.00-12.15 WIB dengan kode penerbangan IU 980, dan kedua pukul 13.00-14.15 WIB di IU 981.
Rute baru tersebut diharapkan dapat memudahkan mobilitas masyarakat Bengkulu serta mendukung perkembangan ekonomi dan pariwisata di kedua wilayah.
Pemerintah Provinsi Bengkulu saat ini juga sedang giat membangun dan mengakselerasi sektor pariwisata daerah. Bengkulu mengupayakan banyak agenda wisata daerah masuk dalam kalender wisata nasional.
Saat ini, dua agenda wisata Bengkulu masuk dalam Kharisma Event Nusantara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.
Kemudian, Pemerintah Provinsi Bengkulu juga berupaya mempercantik wajah berapa destinasi wisata. Pemerintah pusat bersama pemerintah daerah membangun Destinasi Danau Dendam Tak Sudah pada awal 2025 menjadi destinasi wisata baru setara dengan Destinasi Labuan Bajo dan Danau Toba.
Bengkulu juga sedang menata kawasan Pantai Panjang dan nantinya bisa rapi seperti destinasi wisata pantai di Provinsi Bali.
Baca juga: Penerbangan perintis Bandara Radin Inten-Krui-Bengkulu resmi dibuka
Baca juga: AP II Bengkulu tambah jadwal penerbangan jelang Idul Fitri 2024
Baca juga: Penerbangan perintis Bandara Radin Inten-Krui-Bengkulu resmi dibuka
Baca juga: AP II Bengkulu tambah jadwal penerbangan jelang Idul Fitri 2024
Pewarta: Boyke Ledy Watra
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2024