Jakarta (ANTARA) - Juara bertahan Olimpiade asal Belanda Harrie Lavreysen memecahkan rekor dunia sprint individu putra pada babak kualifikasi di Velodrom Nasional Saint-Quentin-en-Yvelines, Rabu, hanya beberapa menit setelah pembalap Australia Matthew Richardson memecahkan rekor tersebut.
Dikutip dari AFP, Rabu, Lavreysen yang memimpin Belanda meraih medali emas sprint beregu pada Selasa (6/8), mengelilingi velodrome Saint-Quentin-en-Yvelines dalam waktu 9,088 detik.
Perjalanan sensasionalnya terjadi setelah Richardson menjadi orang pertama yang mencatat waktu di bawah 9,100 detik ketika ia mencatatkan waktu 9,091 detik untuk memecahkan rekor dunia Nicholas Paul yang dibukukan lima tahun lalu.
Sejumlah rekor dunia baru telah dicetak di trek yang sangat cepat di Paris, dengan delapan rekor dunia terjadi dalam dua hari pembukaan kompetisi sebelum pencapaian Lavreysen pada Rabu.
Baca juga: Bernard van Aert siap tampil maksimal di Olimpiade Paris 2024
Baca juga: Kristen Fulkner sabet medali emas road race
Baca juga: Persiapan Prevot terbayar usai raih emas balap sepeda gunung Olimpiade
Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2024