Kabar terbaru menunjukkan bahwa Huawei tengah berupaya mengembangkan ponsel lipat dengan bentuk trifold atau lipat tiga dan sudah bersiap untuk meluncurkannya.
Hal ini diperkuat dengan beredarnya foto di platform media sosial Weibo menunjukkan CEO Consumer Businness Group Huawei Richard Yu yang menggunakan ponsel trifold dalam sebuah penerbangan.
Laporan Gizmochina, Jumat, mengungkap juga bahwa pembocor teknologi terpercaya Digital Chat Station (DCS) telah melihat prototipe ponsel trifold Huawei yang menjadi trifold pertama di dunia.
Baca juga: Huawei bakal boyong ponsel lipat "trifold" hingga headset "Vision Pro"
Baca juga: Huawei MatePad SE 11 dan MatePad SE 11 Kids Edition rilis di Indonesia
DCS menyebutkan bahwa perangkat ini memiliki fitur lipatan ke dalam dan ke luar dengan mekanisme engsel ganda. Ukuran layarnya diperkirakan sekitar 10 inci, dan kontrol lipatannya dilaporkan terkelola dengan baik.
Dari sisi ketebalan, mengingat ponsel ini merupakan ponsel lipat tiga sudah dapat dipastikan ukurannya lebih tebal dari ponsel lipat biasa yang saat ini beredar di pasaran.
Pembocor teknologi ini juga mengonfirmasi bahwa foto yang menampilkan Richard Yu menggunakan ponsel trifold sebenarnya sangat cocok dengan prototipe yang dikembangkan Huawei selama ini di dalam fase penelitian.
Diprediksi, ponsel lipat tiga Huawei ini akan debut menggunakan chipset buatannya sendiri yaitu Kirin 9 series, debut dari ponsel lipat tiga ini juga akan berlangsung sebelum Huawei Mate 70.
Belum diketahui apakah ponsel ini akan dirilis secara global atau tersedia khusus untuk pasar China saja yang merupakan negara asalnya.
Baca juga: Huawei hadirkan warna baru untuk ponsel lipat P50 Pocket
Baca juga: Pengiriman ponsel pintar lipat China naik 173 persen
Baca juga: Bocoran spesifikasi P50 Pocket, ponsel "clamshell" pertama dari Huawei
Penerjemah: Livia Kristianti
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024