"Rudiana tidak hadir dan hanya menggertak dengan menantang sumpah pocong. Kami telah menunggu kehadirannya sejak pagi, namun tidak ada konfirmasi,"Jakarta (ANTARA) -
Berbagai peristiwa hukum kemarin yang menjadi sorotan di antaranya seorang siswa asal Bekasi meloncat dari lantai tiga Mal Solo Paragon hingga Iptu Rudiana tidak hadir saat Saka Tatal menjalani ritual sumpah pocong.
Berikut rangkuman ANTARA untuk berita hukum kemarin yang menarik untuk kembali dibaca:
Seorang siswa asal Bekasi meloncat dari lantai tiga Mal Solo Paragon
Seorang siswa asal Bekasi, Jawa Barat meloncat dari lantai tiga Mal Solo Paragon, Surakarta, Jawa Tengah, Jumat.
Dari informasi yang beredar, siswa berusia 17 tahun berinisial ASH tersebut diduga meloncat sekitar pukul 12.30 WIB. Meski demikian korban selamat setelah terjatuh menimpa kasur busa yang berada di lantai dasar.
Terkait hal itu, Kapolsek Banjarsari Kompol Supardjono mengatakan kejadian bermula saat korban berjalan-jalan usai menjalankan ibadah shalat Jumat.
Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI mengonfirmasi bahwa korban dalam insiden penikaman di Philadelphia, Negara Bagian Pennsylvania, Amerika Serikat (AS), adalah seorang warga negara Indonesia (WNI).
"Benar, seorang WNI dengan inisial RA menjadi korban pembunuhan dengan pelaku sesama WNI berinisi LFP," kata Direktur Pelindungan WNI Kemlu RI Judha Nugraha dalam keterangan tertulis kepada media, Jakarta, Kamis.
Judha menyebutkan bahwa peristiwa itu terjadi pada 4 Agustus 2024 di Philadelphia. Korban ditusuk dengan pisau dapur di bagian leher dan kaki.
Baca selengkapnya di sini.
KaOps Damai Cartenz: KKB pembunuh Pilot Glen berjumlah lima orang
Kepala Operasi (KaOps) Damai Cartenz 2024 Brigjen Pol Faizal Ramadhani mengatakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang membunuh pilot Helikopter IWN MD 500 ER PK, Glen Malcolm Conning asal Selandia Baru, di Distrik Alama Kabupaten Mimika, Papua Tengah, berjumlah lima orang.
KaOps Damai Cartenz 2024 melalui rilis di Timika, Jumat, mengatakan berdasarkan keterangan saksi-saksi di lapangan, diketahui KKB dari Nduga, Papua Pegunungan, telah ada di lokasi kejadian selama sepekan sebelum membunuh pilot Selandia Baru tersebut.
"Kami telah memeriksa 10 saksi dan dari keterangan mereka yang melihat, mendengar dan menyaksikan pembunuhan Pilot Glen, telah kami identifikasi bahwa diduga pelakunya yakni KKB dari Nduga," katanya.
Baca selengkapnya di sini.
KPK panggil Komisaris PT ASDP SMT
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat, memeriksa seorang saksi yang berinisial SMT terkait penyidikan dugaan korupsi dalam proses kerja sama usaha dan akuisisi PT Jembatan Nusantara oleh PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) pada tahun 2019-2022.
"Pemeriksaan dilakukan di Gedung KPK Merah Putih, atas nama SMT selaku Komisaris PT ASDP," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat.
Namun penyidik KPK belum memberikan informasi lebih lanjut mengenai apakah yang bersangkutan telah hadir memenuhi panggilan penyidik.
Baca selengkapnya di sini.
Iptu Rudiana tidak hadir saat Saka Tatal jalani ritual sumpah pocong
Kuasa hukum Saka Tatal, Farhat Abbas, mengatakan Iptu Rudiana tidak hadir dalam pelaksanaan ritual sumpah pocong untuk memperkuat pembuktian kliennya tidak terlibat dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat, pada tahun 2016.
"Rudiana tidak hadir dan hanya menggertak dengan menantang sumpah pocong. Kami telah menunggu kehadirannya sejak pagi, namun tidak ada konfirmasi," ujar Farhat di Cirebon, Jumat.
Farhat mengatakan ketidakhadiran Rudiana dan kuasa hukumnya menunjukkan bahwa mereka hanya menyudutkan para terpidana, termasuk Saka Tatal terkait kasus kematian Vina dan Eky.
Baca selengkapnya di sini.
Pewarta: Bagus Ahmad Rizaldi
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024