Hoaks yang beredar tersebut mengatasnamakan mullai dari tokoh publik hingga bank milik negara.
Berikut deretan hoaks bagi-bagi hadiah menjelang kemerdekaan Indonesia:
1. Kupon hadiah dari BRImo dan BRI
Sebuah unggahan di Facebook mengatasnamakan bank BRI menarasikan undian program kemerdekaan HUT RI ke-79 dari bank BRI yang akan diumumkan 17 Agustus 2024.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“ , FESTIVAL BRImo Hadir lagi, ikuti Undian nya dan menangkan Hadiah utama nya, pendaftaran secara
Dengan cara klik di postingan ini
Pemenang akan di umumkan pada tgl 17 Agustus 2024.
Buruan daftarkan diri anda, siapa tau anda jadi pemenang”
Namun, benarkah unggahan tersebut?
Penjelasan:
Berdasarkan penelusuran ANTARA, unggahan tersebut bukan berasal dari laman resmi Bank BRI. BRI mengimbau kepada seluruh nasabah untuk waspada kepada segala bentuk modus penipuan dan kejahatan perbankan yang dilakukan oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab.
Berikut adalah akun resmi BRI, twitter @BANKBRI_ID, @kontakBRI, @promo_BRI ; Instagram @bankbri_id ; Tiktok @bankbri_id ; Youtube : BANK BRI ; dan Facebook BANK BRI.
2. Undian berhadiah dari Super Indo
Sebuah pesan berantai mengatasnamakan salah satu perusahaan retail Super Indo membagikan hadiah dari undian senilai Rp11 juta dalam rangka merayakan hari kemerdekaan dengan cara menekan tautan yang diberikan pengunggah.
Berikut narasi dalam unggahan tersebut:
“Congratulations! Super Indo Supermarket - Independence Day Gift
Through the questionnaire you will have a chance to get Rp 11.831.200”
Namun, benarkah unggahan tersebut:
Penjelasan:
Dilansir dari laman resmi Super Indo, mengklarfikasi bahwa narasi undian berhadiah dalam rangka kemerdekaan tersebut merupakan hoaks.
Super Indo juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati karena Super Indo tidak pernah meminta pembayaran apapun dalam hadiah undian.
3. Dedi Mulyadi bagikan uang jelang HUT RI
Sebuah unggahan video di Facebook menarasikan anggota DPR RI periode 2019–2024, Dedi Mulyadi membagikan uang jelang HUT RI ke-79.
Berikut narasi dalam unggahan video tersebut:
“Setiap kalian follow tekan love dan tanda panah saya akan bantu 20.000.000 ini nyata bukan hoax pasti saya amanah”
Namun, benarkah video tersebut?
Penjelasan:
Berdasarkan penelusuran ANTARA, video Dedi Mulyadi tersebut serupa dengan unggahan Instagram resminya yang mengucapkan ulang tahun kota Purwakarta. Dalam video tersebut, Dedi Mulyani juga mengajak masyarakat untuk ikut merayakan hari jadi Purwakarta pada 26 Juli 2024 di Lapangan Sahate, Kota Purwakarta.
Dengan demikian, video Dedi Mulyadi bagikan uang 20 juta pada setiap pengikut facebooknya merupakan hoaks.
Baca juga: Deretan hoaks bagi-bagi hadiah uang di medsos, mulai Raffi Ahmad hingga Elon Musk
Baca juga: Deretan hoaks tentang dana haji Indonesia
Cek fakta: BRI gunakan uang nasabah untuk bantu bansos pemerintah pada Pemilu 2024, benarkah?
Pewarta: Tim JACX
Editor: Indriani
Copyright © ANTARA 2024