Solusi ini sebenarnya telah ada sejak 2021 namun dengan semakin meningkatnya kasus terkait kejahatan siber beberapa waktu terakhir, keduanya sepakat untuk kembali mengenalkan IMSecure sebagai teknologi yang dapat membantu masyarakat menjaga keamanan datanya terkhusus dalam hal finansial.
"Kolaborasi Indosat dengan Mastercard dalam menghadirkan IMSecure menunjukkan fokus kami untuk menghadirkan pengalaman mengesankan bagi pelanggan melalui tambahan proteksi terhadap serangan siber, yang akan semakin mendukung keamanan dan kenyamanan pelanggan saat berinternet dan bertransaksi secara online menggunakan IM3,” kata Director and Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison Rittesh Kumar Singh di Jakarta, Rabu.
Baca juga: Indosat optimalkan infrastruktur dan kapasitas jelang akhir tahun
Baca juga: Indosat gandeng Mastercard kolaborasi keamanan siber
Layanan dengan harga yang semakin terjangkau itu tersedia selama Agustus-Oktober 2024 dan bisa didapatkan dengan mengaksesnya di aplikasi myIM3 baik untuk pengguna Android maupun iOS.
IMSecure bekerja dengan cara menjelajahi berbagai sudut di internet, termasuk dark web, untuk mencari kredensial yang telah diincar dan penggunaan informasi pribadi yang berpotensial dirusak. Selain teknologi ini juga membantu pengguna melacak alamat IP, akun media sosial, dan identitas game online mereka.
Pelacakan itu berfungsi untuk menemukan potensi pencurian informasi pribadi seperti nomor induk kependudukan (NIK), detail paspor, nomor telepon, alamat email, nomor rekening bank, nomor kartu kredit/debit dan lain sebagainya.
Apabila IMSecure diaktifkan, pengguna layanan bakal mendapatkan notifikasi apabila ditemukan penyalahgunaan data dengan demikian pengguna bisa mengambil tindakan untuk meminimalkan kerugian finansial dengan secepatnya.
President Director Mastercard Indonesia Aileen Goh menyebutkan bahwa teknologi yang dikembangkan Mastercard untuk memantau Dark Web ini diharapkan mampu membantu masyarakat agar memiliki kontrol terhadap data yang dimilikinya.
Dengan bermitra bersama IM3, Mastercard merasa layanan ini bisa semakin banyak menjangkau masyarakat Indonesia khususnya dalam melindungi data pribadinya dari kejahatan di ruang siber yang berkembang.
"ID Theft Protection dari Mastercard adalah teknologi dark web monitoring yang memungkinkan konsumen bersikap proaktif dalam melindungi data pribadi mereka. Teknologi ini mendukung solusi baru dari Indosat Ooredoo Hutchison, IMSecure," kata Aileen.
Bagi anda yang tertarik untuk mengaktifkan "IMSecure" lewat aplikasi myIM3, berikut langkah-langkahnya. Pertama buka aplikasi myIM3 lalu pilih layanan berlangganan dan lakukan pembayaran menggunakan pulsa.
Tunggu link aktivasi melalui push notification atau SMS, lalu klik link tersebut untuk registrasi di landing page Mastercard.
Setelahnya, masukkan data diri berupa nomor handphone dan nama dan jangan lupa lindungi akun dengan membuat kata sandi. Jika semua langkah itu sudah dilakukan maka perlindungan data pribadi melalui fitur IMSecure artinya sudah langsung aktif.
Lewat aplikasi myIM3, tersedia juga video edukasi dan gim untuk mengenal lebih dalam topik keamanan siber yang dihadirkan IMSecure diharapkan hal ini juga bisa meningkatkan kesadaran masyarakat akan keamanan di dunia digital.
Baca juga: Indosat-Mastercard jalin kemitraan untuk tingkatkan pembayaran digital
Baca juga: Indosat Ooredo Hutchison gaet Microsoft manfatkan AI untuk jadi TechCo
Baca juga: Indosat Ooredoo hadirkan inovasi IoT terbaru
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024