Palangka Raya (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menerima pendaftaran satu bakal pasangan calon(bapaslon) gubernur dan wakil gubernur Abdul Razak-Sri Suwanto untuk ikut dalam kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak 2024 di provinsi setempat.

Ketua KPU Kalteng Sastriadi didampingi seluruh Komisioner KPU Kalteng di Palangka Raya, Rabu mengatakan bapaslon Abdul Razak dan Sri Suwanto merupakan pendaftar pertama,  tiba di kantor KPU Kalteng pukul 15.09 WIB.

"Tata cara serta syarat pendaftaran bakal pasangan calon peserta pilkada telah dikomunikasikan LO atau penghubung dan help desk KPU," katanya.

Sastriadi menjelaskan bahwa syarat pencalonan untuk partai politik atau gabungan partai politik peserta Pemilu 2024 adalah harus mengajukan pasangan calon dengan perolehan suara sah minimal 10 persen dari total suara sah hasil Pemilu anggota DPRD Provinsi Kalteng tahun 2024, yaitu sebanyak 137.725 suara.

“Sebagai tambahan, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 adalah 1.935.116 jiwa, dan jumlah suara sah pada Pemilu 2024 mencapai 1.377.243 suara,” tambahnya.

Komisioner KPU Kalteng Divisi Teknis Dwi Swasono, mengatakan, pemeriksaan kelengkapan syarat administrasi pasangan Abdul Razak dan Sri Suwanto dilakukan bersama Bawaslu Kalteng.

"Hasil pemeriksaan kelengkapan dan kebenaran dokumen bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Kalteng Abdul Razak-Sri Suwanto yang diusung gabungan partai politik dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) sesuai peraturan KPU," kata Dwi.

Maka, lanjut dia, berdasar hasil pemeriksaan dokumen yang diserahkan, pendaftaran pasangan calon tersebut diterima oleh KPU Provinsi Kalteng.

Calon gubernur Kalteng Abdul Razak mengatakan bahwa dia dan pasangan didukung gabungan partai politik mulai dari Golkar, Partai Umat, Gelora, Perindo dan Partai Buruh.

"Secara umum, visi misi berkaitan dengan situasi dan kondisi di Kalteng terkait infrastruktur, kesehatan pendidikan dan pembukaan lapangan pekerjaan serta optimalisasi potensi objek wisata untuk mendukung kemajuan pembangunan," katanya.

Calon wakil gubernur Kalteng Sri Suwanto mengatakan, usai dinyatakan berkas lengkap dan memenuhi persyaratan maka pihaknya akan segera mengikuti tahapan selanjutnya.

Dia juga berpesan agar seluruh masyarakat turut menyukseskan Pilkada Kalteng dengan menggunakan hak pilih saat hari pemungutan suara.
Baca juga: Polda Kalteng: Waspadai isu SARA di medsos jelang pilkada
Baca juga: Charta Politika: Elektabilitas Agustiar Sabran unggul di Kalteng

 

Pewarta: Rendhik Andika
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024