Lagos, Nigeria (ANTARA) - Presiden Nigeria Bola Ahmed Tinubu dan Raja Charles III dari Inggris sepakat untuk bekerja sama dalam strategi global penanganan perubahan iklim demi kepentingan kedua negara, demikian pernyataan pejabat yang mengungkapkan rincian tersebut pada Kamis (12/9).

Juru bicara kepresidenan Nigeria, Bayo Onanuga, mengatakan bahwa kedua pemimpin bertemu pada Rabu di Istana Buckingham.

"Kedua pemimpin membahas masalah global dan regional yang menjadi prioritas bersama, dengan fokus pada tantangan mendesak dan kompleks terkait perubahan iklim," kata Onanuga dalam sebuah pernyataan.

Ia juga menambahkan bahwa mereka membahas pendanaan terkait perubahan iklim.

Ini adalah pertemuan pertama kedua pemimpin itu sejak KTT Perubahan Iklim COP 28 tahun lalu di Uni Emirat Arab.

Tinubu dan Charles juga mengeksplorasi peluang kerja sama menjelang KTT COP 29 yang dijadwalkan berlangsung di Azerbaijan pada November, serta Pertemuan Kepala Pemerintahan Persemakmuran (CHOGM) di Samoa bulan depan, menurut Onanuga.

Nigeria dan Inggris, memiliki hubungan diplomatik, ekonomi, dan sosial yang kuat.

Sumber: Anadolu
Baca juga: Satu juta warga kota di Nigeria terdampak banjir parah
Baca juga: Kasus Mpox Nigeria meningkat, menyebar ke ibukota dan 20 negara bagian
Baca juga: Polisi: empat warga Inggris diculik di Nigeria


Penerjemah: Primayanti
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2024