Berikut rangkuman berita-berita kemarin yang dapat disimak kembali pagi ini.
Dokter: PCOS bukan berarti mandul dan peluang hamil masih besar
Sindrom Polikistik Ovarium (PCOS) sering dikaitkan dengan masalah kesuburan, tetapi menurut Spesialis Obstetri Ginekologi Konsultan Fertilitas RSCM dr. Mila Maidarti, SpOG hal tersebut bukan berarti penderita PCOS pasti mengalami kemandulan.
Raline Shah tepis isu pernikahannya dengan Brian Armstrong
Selebritas asal Indonesia, Raline Shah akhirnya buka suara menepis rumor yang menyebutkan dirinya menikah dengan sosok pebisnis asal AS Brian Armstrong.
LANY buka konser tur di Jakarta dengan "you!"
Band pop rock multi-platinum LANY sukses membuka konser hari keduanya dengan lagu "you!" yang diiringi ribuan penggemar di Jakarta melalui konser mereka yang bertajuk “LANY a beautiful blur: the world tour / asia 2024” di Jakarta 2024.
Menkominfo pastikan aplikasi Temu tidak bisa digunakan lagi
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi secara tegas menyatakan bahwa aplikasi Temu terlarang, diblokir dan sudah tidak dapat digunakan lagi di Indonesia.
Tiga produsen mobil di Korsel akan recall 607.000 unit kendaraan
Tiga produsen mobil domestik dan luar negeri di Korea Selatan (Korsel) secara sukarela akan menarik kembali (recall) sekitar 607.000 unit kendaraan terkait cacat produksi, demikian disampaikan oleh Kementerian Agraria, Infrastruktur, dan Transportasi Korsel pada Kamis (10/10).
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024