Jakarta (ANTARA) - Lukisan Presiden Ke-7 Joko Widodo terpajang di Istana Negara, Jakarta, bersama-sama dengan presiden terdahulu.
Lukisan itu dipajang di salah satu pilar tembok yang ada di dalam ruang upacara Istana Negara.
Di ruang itu terpajang lukisan presiden terdahulu, mulai dari Soekarno, Soeharto, BJ Habibie, Megawati, Abdurrahman Wahid, dan Susilo Bambang Yudhoyono.
Kini dengan berakhirnya kepemimpinan Jokowi, lukisan Jokowi pun terpajang di ruang upacara itu.
Lukisan Jokowi dibuat menyesuaikan dengan gaya berbusana Presiden Ke-7 RI itu, yakni berkemeja putih.
Pada Senin hari ini di sela pelantikan menteri-menteri Kabinet Merah Putih, sejumlah anggota kabinet Prabowo mengajak wartawan berfoto bersama dengan latar samping lukisan Presiden Ke-7 Joko Widodo itu.
Foto itu dibagikan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno dalam grup WhatsApp.
Baca juga: Seniman Temanggung abadikan Jokowi-Prabowo dalam lukisan pyrography
Baca juga: Presiden Jokowi Tokoh Bangsa dalam kanvas pelukis Jupri Abdullah
Baca juga: Presiden dan Ibu Negara beli batik hingga lukisan karya UKM Blora
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2024