Jakarta (ANTARA) -

Beberapa berita menarik dari kanal lifestyle, otomotif, tekno dan hiburan pada Rabu (23/10) menjadi pilihan pembaca diantaranya soal Fan Meet Up eksklusif LISA hingga Tokopedia menonaktifkan produk investasi emas.

Selengkapnya bisa dibaca kembali melalui tautan berikut.

1. LISA Fan Meet Up janjikan acara eksklusif untuk LILIES Jakarta

Promotor Big Ground Entertainment dan Sunny Side Up mempersembahkan Fan Meet Up eksklusif bersama salah satu anggota grup K-Pop BLACKPINK, LISA, dan menjanjikan acara yang berbeda untuk para LILIES (panggilan penggemar LISA) di Jakarta.

2. Suplemen kolagen belum terbukti efektif tingkatkan kualitas kulit

Menurut praktisi estetika Dr. Yannis Alexandrides, pendiri Klinik 111 Harley St mengatakan konsumsi suplemen kolagen belum tentu membantu memperbaiki kualitas kulit.

3. Chery berencana kenalkan baterai solid-state pada 2026

Chery sedang mengembangkan baterai solid-state untuk kendaraan elektrik dan berencana memperkenalkan produk tersebut pada tahun 2026.

4. Meta perkenalkan Hub Pemilu jelang pilkada serentak 2024

Menjelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024, Meta memperkenalkan Hub Pemilu Meta sebagai hub informasi seputar pemilihan umum yang sudah dapat diakses oleh masyarakat dan seluruh pihak yang terlibat dalam pilkada.

5. Tokopedia menonaktifkan produk investasi emas dan reksa dana

Tokopedia mengumumkan penonaktifan produk investasi emas dan reksa dana secara bertahap mulai 21 Oktober 2024 sebagai langkah untuk menghentikan layanan investasi di platform mereka.


Pewarta: Fitra Ashari
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2024