Jakarta (ANTARA News) - PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA) di Jakarta, Kamis, melakukan penawaran terbuka (open tender) hingga 18 persen saham PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN). PPA telah menunjuk PT Bahana Securities dan PT Deutsche Securities Indonesia sebagai penasehat keuangan untuk penjualan saham tersebut Saat ini, pemerintah menguasai 28,39 saham Bank BTPN, selebihnya dikuasai PT Rifan Financindo Advisory 22, 61 persen, pengusaha Fuad Hasan Masyhur 20 persen, PT Danatama Makmur 19 persen dan PT Bakrie Capital Indonesia 10 persen. Pada 2005 Bank Bank BTPN memiliki total aktiva Rp4,48 triliun dan total ekuitas Rp741 miliar dan saat ini memiliki 28 kantor cabang. (*)

Copyright © ANTARA 2006