Jakarta (ANTARA) - Sejumlah peristiwa berkaitan keamanan dan kriminalitas di DKI Jakarta pada Sabtu (2/11) masih layak dibaca pada hari ini, mulai dari kasus mayat tanpa kepala hingga warga Switzerland ditemukan tewas di kamar indekos Tanjung Priok.

Berikut rangkuman berita selengkapnya:


1. Kasus mayat tanpa kepala, pelaku akui sakit hati dengan korban

Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya menjelaskan motif pelaku berinisial FF (43) pada kasus mayat tanpa kepala yang terjadi di kawasan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara, pada Selasa (29/10) karena sakit hati dengan korban.

Baca di sini.


2. Polisi gagalkan pemberangkatan pekerja migran ilegal di Tangerang

Tim Satgas indak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Polres Metro Tangerang Kota telah menggagalkan pemberangkatan pekerja migran ilegal ke Malaysia di Tangerang, Provinsi Banten.

Baca di sini


3. Polisi periksa 14 tersangka kasus judi "online" yang libatkan Komdigi

Polda Metro Jaya sampai saat ini sudah memeriksa 14 tersangka yang ditangkap terkait kasus judi online yang melibatkan oknum di Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

Baca di sini


4. Warga Switzerland ditemukan tewas di kamar indekos Tanjung Priok.

Seorang pria berkebangsaan Switzerland, Filip Kaspar Birchler (34) ditemukan tewas di dalam kamar kos di jalan Swasembada Timur XIV RT 004/05 kelurahan Kebon bawang Tanjung Priok Jakarta Utara, Jumat (1/1) malam.

Baca di sini

Pewarta: Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2024