Jakarta (ANTARA) - Melly Goeslaw, sosok musisi yang dikenal dalam industri musik Indonesia yang telah menciptakan berbagai lagu populer sejak tahun 1999, saat ini telah memutuskan untuk terjun ke dunia politik dan resmi dilantik sebagai anggota DPR RI.

Karir panjangnya di industri musik memberi Melly Goeslaw popularitas dan penggemar yang besar, hingga kiprahnya di dunia politik merupakan babak baru yang menarik perhatian banyak orang.

Melly Goeslaw mengawali karir politiknya dengan bergabung bersama Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) pada tahun 2023 dan berhasil menduduki bangku DPR RI sebagai anggota Komisi X dari Fraksi Gerindra, Dapil Jawa Barat I yakni Kota Bandung dan Cimahi periode 2024-2029.

Dengan latar belakangnya sebagai musisi, Melly Goeslaw aktif dalam mengupayakan isu-isu penting, terutama terkait seni, budaya, dan industri kreatif. Salah satunya, ia telah mengajukan Revisi UU Nomor 28/2014 tentang Hak Cipta sebagai tujuan perlindungan hak cipta terhadap karya kreatif dengan dasar hukum yang lebih efektif.

Sebagai politisi anggota legislatif, Melly Goeslaw melaporkan harta kekayaan miliknya sebagai transparansi terhadap KPK. Aturan ini menjadi hal yang diwajibkan bagi seluruh penjabat pemerintahan, termasuk anggota DPR.

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diajukan pada 30 April 2024, Melly Goeslaw tercatat memiliki total kekayaan sebesar Rp37.509.340.000. Jumlah kekayaan tersebut termasuk pada harta tanah dan bangunan, transportasi, harta bergerak, surat berharga, hingga hutang yang dimilikinya.

Berikut ini adalah rincian harta kekayaan Melly Goeslaw sesuai data LHKPN yang disampaikan oleh KPK:

1. Tanah dan bangunan: Rp23.200.000.000

  • Tanah dan bangunan seluas 217 m2/163 m2 di Kota Tangerang Selatan, hasil sendiri Rp7.500.000.000
  • Tanah dan bangunan seluas 395 m2/400 m2 di Kota Tangerang Selatan, hasil sendiri Rp15.000.000.000
  • Tanah seluas 125 m2 di Kota Tangerang Selatan, hasil sendiri Rp700.000.000

2. Alat transportasi dan mesin: Rp1.880.000.000

  • Mobil, BMW X5 tahun 2023, hasil sendiri Rp1.500.000.000
  • Mobil, Mazda Mazda 6 tahun 2018, hasil sendiri Rp380.000.000

3. Harta bergerak lainnya: Rp6.384.500.000
4. Surat berharga: Rp250.000.000
5. Kas dan setara kas: Rp1.894.840.000
6. Harta lainnya: Rp4.800.000.000

Sub total harta: Rp38.409.340.000

7. Hutang: Rp900.000.000

Total harta kekayaan (hutang-harta): Rp37.509.340.000

Baca juga: Lirik lagu "Jika" oleh Melly Goeslaw dan Ari Lasso serta penjelasannya

Baca juga: Harta kekayaan Arzeti Bilbina, anggota DPR RI 2024-2029

Baca juga: Harta kekayaan Luhut Pandjaitan menurut data LHKPN

Pewarta: Putri Atika Chairulia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2024