Biak (ANTARA News) - Artis juara Indonesian Idol 2014, Nowela mengakui bakat seni anak-anak Papua yang terpendam di setiap kabupaten/kota se-Papua mendapat perhatian dari pemerintah daerah setempat.

"Saya menjadi juara Indonesia Idol 2014 sebagai bukti anak Papua bisa menjadi juara menyanyi tingkat nasional," ungkap Nowela saat temu media pra konser dalam rangka pesta rakyat menutup rangkaian 17 Agustus 2014, Senin.

Ia mengatakan jika bakat terpendam menyanyi anak-anak Papua tak bisa diberikan ruang dan didukung maka potensi seni itu seakan kurang mendapat perhatian.

Dia berharap dengan acara konser menutup acara pesta rakyat 17Agustus 2014 di Kabupaten Biak Numfor dapat memberikan inspirasi serta menumbuhkan semangat optimistis bagi anak-anak Papua untuk tampil membawa nama daerah di pentas menyanyi tingkat nasional.

"Untuk menjadi penyanyi terbaik seseorang harus dilakukan dengan berlatih dan sungguh-sungguh, ya talenta bakat yang dikarunia Tuhan patut kita manfaatkan dalam kehidupan," harap artis Nowela.

Menyinggung sukses menjadi penyanyi dan juara di pentas nasional, menurut Nowela, selain berlatih secara rutin juga harus percaya diri dengan kemampuan yang diberikan Tuhan kepada anak-anak Papua.

"Mulai Selasa pukul 17.00 konser bernyanyi Nowela Idol 2014 akan digelar panitia HUT proklamasi 17 Agustus 2014 tingkat Kabupaten Biak Numfor," demikian Nowela.

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2014