Lokasi kejadian berada di Dusun Bengkang dan Dusun Kebeng, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, Lombok Barat

Mataram (ANTARA) - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nusa Tenggara Barat (NTB) Ahmadi menyebut 281 rumah di dua dusun di Kabupaten Lombok Barat, terendam banjir pada Jumat sejak pukul 05.30 WITA pada Jumat.

"Lokasi kejadian berada di Dusun Bengkang dan Dusun Kebeng, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, Lombok Barat," ujar Ahmadi di Mataram, Jumat.

Penyebab banjir tersebut, kata dia, disebabkan curah hujan dengan intensitas tinggi di wilayah Sekotong dan sekitarnya. Akibatnya 281 rumah terendam air.

Baca juga: Seorang anak di Sekotong Lombok Barat meninggal akibat banjir

Ia merinci di Dusun Bengkang sebanyak 197 Kepala Keluarga (KK) atau 578 jiwa terdampak dan total rumah yang terendam sebanyak 197 unit. Sedangkan di Dusun Kebeng ada 84 KK atau 243 jiwa yang terdampak dari 84 rumah terendam banjir.

Upaya penanganan banjir, kata dia, sudah dilakukan BPBD Lombok Barat bersama pihak terkait, baik aparat TNI/Polri dan aparatur desa setempat, termasuk melakukan pendataan, pelaporan dan desiminasi.

"Untuk kebutuhan mendesak tidak ada, karena kondisi sudah kondusif dan banjir sudah surut," kata Ahmadi.

Baca juga: Kemensos salurkan bantuan untuk korban banjir Sekotong Lombok

Baca juga: NTB usulkan dana rehab rekon pasca banjir Lombok Barat Rp104 miliar

Pewarta: Nur Imansyah
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025