New York/Istanbul (ANTARA) - Jutaan orang di Amerika Serikat (AS) bagian timur laut sejak Sabtu (8/2) bersiap menghadapi badai salju yang diperkirakan akan terjadi akhir pekan ini.

Layanan Cuaca Nasional AS memperingatkan bahwa lebih dari 10 negara bagian akan terkena dampak hujan salju lebat mulai Sabtu malam.

Peringatan badai musim dingin telah dikeluarkan untuk beberapa wilayah negara bagian Massachusetts, Rhode Island, Connecticut, Pennsylvania, dan New Jersey dengan akumulasi badai berpotensi mencapai 25 sentimeter di beberapa area.

Di New York City dan wilayah sekitarnya, hujan salju diperkirakan akan mulai sekitar pukul 8 malam waktu setempat (08.00 WIB) dan terus berlanjut pada hari berikutnya, dengan perkiraan ketinggian salju 5 hingga 10 sentimeter.

Pihak berwenang memperingatkan bahwa hujan dan salju yang bercampur dapat menyebabkan jalanan menjadi licin, dan mengimbau warga untuk mengambil tindakan pencegahan, serta menghindari perjalanan yang tidak perlu.

Sementara itu, badai tersebut diperkirakan akan bergeser ke arah selatan pada awal pekan depan.

Sumber: Anadolu

Baca juga: Badai musim dingin terjang AS, listrik padam, banyak penerbangan batal

Baca juga: Media: Badai salju di AS akan jadi yang terkuat dalam satu dasawarsa

Penerjemah: Katriana
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2025