Surabaya (ANTARA) - Pelatih PSBS Biak Marcos Guillermo Samso menilai timnya sudah bermain seimbang dengan Persebaya Surabaya, tetapi akurasi tendangan pemain depan menjadi faktor pembeda yang membuat timnya kalah 1-0.
"Pertandingan berlangsung seimbang. Sejak awal, kami mengincar tiga poin dan mencoba beberapa strategi. Yang membedakan adalah akurasi serangan dan tendangan dari pemain depan lawan," ujar Marcos dalam konferensi pers seusai laga di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu.
Meskipun begitu, dirinya juga meyakini hasil dari pertandingan tersebut seharusnya berakhir imbang karena pemainnya juga bermain baik untuk mengimbangi Persebaya.
"Seharusnya kami bisa mendapatkan hasil seri karena kami sudah bekerja keras dan bermain bagus juga," katanya.
Lebih lanjut, Marcos menegaskan ke depannya akan terus berusaha memperbaiki performa tim dan meraih kemenangan di pertandingan selanjutnya.
"Kami akan terus mencoba meraih kemenangan di pertandingan berikutnya," tuturnya.
Baca juga: Gol tunggal Bruno Moreira bawa Persebaya kalahkan PSBS Biak
Meski kecewa dengan hasil pertandingan, Marcos tetap mengapresiasi atmosfer yang tercipta saat pertandingan di Stadion GBT.
"Stadion ini luar biasa dan memberikan atmosfer yang baik bagi pertandingan," ucapnya.
Sementara itu pemain PSBS Biak Muhammad Tahir menyoroti keputusan wasit yang dinilai merugikan timnya saat kalah melawan Persebaya.
"Selamat untuk kemenangan Persebaya. Namun, banyak keputusan wasit yang kami sayangkan, terutama pelanggaran-pelanggaran yang terlalu sering diberikan sepanjang pertandingan," kata Tahir.
Ia juga menyoroti satu momen krusial yang menurutnya bisa mengubah hasil pertandingan dan menjadikan timnya tidak mendapat poin.
"Tadi ada pelanggaran, dan jika wasit meniup peluit pada saat yang tepat untuk kami, kami bisa mencetak gol dan pertandingan berakhir imbang," ucapnya.
Dengan hasil ini, PSBS Biak tetap berada di peringkat 12 dengan 29 poin, sementara Persebaya naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan 41 poin.
Pada laga berikutnya, PSBS Biak juga akan bertandang ke markas Persik Kediri di Stadion I Wayan Dipta pada hari yang sama, pukul 15.30 WIB.
Baca juga: Uston Nawawi ungkap rasa syukur Persebaya akhiri tren negatif
Baca juga: Klasemen Liga 1 setelah Persebaya menang 1-0 atas PSBS Biak
Pewarta: Indra Setiawan/Naufal Ammar Imaduddin
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2025