Jakarta (ANTARA) - Google menambahkan fitur baru ke asisten virtual berbasis kecerdasan buatan (AI) Gemini, yang memungkinkan pengguna mengajukan pertanyaan menggunakan video dan konten di layar perangkat mereka secara real-time.
Dilansir dari Tech Crunch pada Selasa, Google memperkenalkan fitur baru bernama "Screenshare" pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 di Barcelona, Spanyol yang memungkinkan pengguna berbagi tampilan layar ponsel mereka dengan Gemini dan mengajukan pertanyaan kepada asisten virtual tersebut terkait konten yang ditampilkan di layar.
Baca juga: Google hadirkan fitur Circle to Search untuk perangkat iOS
Sebagai contoh, Google mengunggah video demonstrasi yang menampilkan seorang pengguna yang sedang berbelanja celana jeans longgar dan bertanya kepada Gemini tentang pakaian lain yang cocok dipadukan dengannya.
Untuk fitur pencarian video, Google sebelumnya telah mengungkapkan rencana ini pada acara Google I/O tahun lalu. Fitur ini memungkinkan pengguna merekam video dan mengajukan pertanyaan kepada Gemini saat sedang merekam.
Google mengumumkan bahwa fitur-fitur ini akan diluncurkan untuk pengguna Gemini Advanced yang berlangganan Google One AI Premium di perangkat Android mulai akhir bulan ini.
Baca juga: Google tidak lagi gunakan SMS untuk autentikasi dua faktor di Gmail
Baca juga: Google hentikan penjualan Chromecast di Google Store AS
Baca juga: Google siapkan layanan berbayar YouTube Premium versi lebih murah
Penerjemah: Farhan Arda Nugraha
Editor: Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025