Jadi kalau tujuannya seperti itu, tak masalah. Tapi apakah sebesar itu?"
Jakarta (ANTARA News) - Ketua Komisi II DPR RI Rambe Kamarul Zaman mengatakan wacana pemberian dana Rp1 triliun kepada partai politik adalah baik, tapi harus dipertanggungjawabkan dengan baik pula.

"Bagus saja wacana itu, tapi dananya dari mana dan harus dipertangunjawabkan dan terbuka saja," kata Rambe di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu.

Menurut Rambe, wacana tersebut sebenarnya bertujuan baik untuk meningkatkan peran dan fungsi partai politik.

"Idealnya partai politik harus dibangun, bisa melakukan tugasnya dengan baik, termasuk rekrutmen, pendidikan politik dan memperjuangkan aspirasi rakyat. Yang memperjuangkannya adalah di parlemen. Akhirnya terbangun parpol itu secara benar," kata politisi Partai Golkar itu.

"Jadi kalau tujuannya seperti itu, tak masalah. Tapi apakah sebesar itu?" ungkap Rambe.

Ia menyebutkan, bila memang wacana itu terwujud, maka tentu konsekwensinya adalah terjadinya perubahan atau revisi UU Parpol.

"Nanti akan ada revisi UU Parpol yang mana didalamnya terjadi penyederhanakan jumlah parpol, peningkatan parliamentary threshold dan sebagainya," ujarnya.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015