Jakarta (ANTARA) - Kesatria Bengawan Solo secara mengejutkan melepas salah satu pemain asingnya, Dayon Griffin, pada pekan ke-16 Indonesian Basketball League (IBL) 2025.

Dalam laman IBL di Jakarta, Kamis, keputusan itu diambil klub ini karena menilai kontribusi pebasket asal Amerika Serikat itu kurang membantu sebagai shooting guard.

Griffin adalah pemain asing terakhir yang diperkenalkan Kesatria sebelum kompetisi bergulir.

Dia juga menjadi pemain asing pertama yang diganti oleh Kesatria Bengawan guna mempersiapkan diri menghadapi playoff IBL musim ini.

Performa pemain berumur 29 tahun itu sebenarnya tidak buruk saat membela klub yang bermarkas di Sritex Arena di Solo itu.

Dia memperkuat lini kedua Kesatria dengan kontribusi rata-rata 15,3 poin per gim.

Baca juga: Dewa United lepas Bryan Carabali karena tak sesuai ekspektasi

Pemain bertinggi tubuh 1,95 meter itu juga membuat 4,4 rebound per gim dan 3,1 assist per gim. Tetapi stok guard yang banyak dalam tim Kesatria membuat skema permainan sedikit berubah.

Klub ini ingin mencari shooter yang menambah daya gedor dari sisi sayap sehingga ingin mencari yang lebih bagus dari pebasket asing itu.

Meski begitu, hingga Kamis siang, manajemen klub ini belum mengumumkan pengganti untuk pemain tersebut.

Kesatria Bengawan bertengger di posisi keenam klasemen IBL dengan mengantongi 33 poin dan memiliki rekor menang kalah 13-7.

Skuad asuhan Milos Pejic ini masuk jalur meraih tiket playoff IBL karena untuk meraih tempat ke babak selanjutnya minimal berada di posisi delapan besar.

Baca juga: Andika Supriadi sebut Pacific Caesar main jelek saat lawan Satria Muda

Pewarta: Donny Aditra
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.