Indian Wells, AS (ANTARA News) - Unggulan pertama Serena Williams tidak menemui kesulitan untuk mengatasi petenis Kazakhstan Zarina Diyas 6-2, 6-0 pada putaran ketiga turnamen tenis BNP Paribas di Indian Wells, California, AS, Minggu (Senin WIB).

Bermain untuk kedua kalinya di Indian Wells Tennis Garden setelah mengakhiri boikot 14 tahun di arena karena kasus rasis, William tiga kali mematahkan servis lawan di masing-masing set untuk maju ke babak 16 besar.

Sementara itu pada pertandingan lainnya petenis Inggris Heather Watson untuk pertama kalinya berhasil mencatat kemenangan atas pemain 10 besar dunia, ketika ia menyingkirkan peringkat delapan dunia Agnieszka Radwanska 6-4, 6-4.

Pertandingan ketat juga terjadi saat unggulan tiga Simona Halep dari Rumania mengalahkan petenis AS Varvara Lepchenko 6-1, 3-6, 6-1.

"Belum ada masalah, masih sesuai arah," kata Serena William, juara Australia Terbuka.

"Saya dapat lebih tenang hari ini, karena saya tidak banyak melakukan kesalahan seperti pada pertandingan sebelumnya," kata pemain nomor satu dunia itu.

Serena Williams sempat terlihat gugup pada pertandingan pertamanya sebelum dapat mengatasi petenis Rumania Monica Niculescu 7-5, 7-5. Ketika itu ia mengaku "terhanyut" oleh sambutan hangat penonton.

Serena William sempat memboikot turnamen ini setelah meraih gelar keduanya di tahun 2001 dengan mengalahkan Kim Clijsters pada pertandingan final yang terganggu oleh teriakan sejumlah penonton yang mengejek dirinya dan keluarganya.

Ejekan tersebut ditujukan untuk kakak Serena, Venus, yang mengundurkan diri dari pertandingan semifinal mereka, hanya beberapa menit sebelum pertandingan dengan alasan cedera.

Serena Williams, yang tahun ini meraih gelar grand slam ke-19 dengan menjuarai Australia Terbuka, selanjutkan akan ditantang petenis AS lainya Sloanie Stephens, yang telah menyingkirkan Svetlana Kuznetsova dari Rusia 7-6(4), 1-6, 6-4.

(Uu.T004)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015