Baznas terus berupaya memberikan layanan terbaik untuk para warga yang terdampak, terutama dalam memenuhi kebutuhan-kebutuhan dasar mereka agar segera pulih
Jakarta (ANTARA) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI membantu pemenuhan gizi penyintas kebakaran yang melanda wilayah Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, beberapa waktu yang lalu.
Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming Raka turut menyaksikan tim Baznas RI pada Senin (9/6) malam saat membagikan paket makanan siap saji untuk para penyintas kebakaran.
"Alhamdulillah, hari ini pembagian paket makanan disaksikan langsung oleh Wapres Gibran. Semoga bantuan paket makanan siap saji ini dapat membantu meringankan kebutuhan darurat akan makanan begizi bagi para penyintas kebakaran," kata Pimpinan Baznas RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan melalui keterangan di Jakarta, Rabu.
Baca juga: BPBD distribusikan bantuan logistik bagi korban kebakaran di Jakut
Saidah mengatakan Baznas juga telah mengoperasikan dapur umum untuk membantu memenuhi kebutuhan pangan dan kebutuhan dasar lainnya bagi para penyintas kebakaran. Selain itu pihaknya juga membuka layanan dapur air bersih untuk memenuhi kebutuhan darurat air bersih agar bisa dikonsumsi para penyintas di lokasi.
"Baznas terus berupaya memberikan layanan terbaik untuk para warga yang terdampak, terutama dalam memenuhi kebutuhan-kebutuhan dasar mereka agar segera pulih," ujarnya.
Menurut Saidah, dalam situasi seperti ini uluran tangan dan dukungan dari masyarakat sangat berdampak besar bagi para penyintas.
Baca juga: Polda Metro kerahkan personel evakuasi korban kebakaran Penjaringan
Saidah menekankan akses terhadap makanan dan kebutuhan dasar menjadi hal paling mendesak dan kehadiran Baznas diharapkan dapat mengurangi beban para penyintas di hari-hari awal pascabencana.
“Baznas akan terus memantau perkembangan situasi di lapangan dan berkomitmen memberikan respons yang cepat, tepat, dan terukur terhadap kebutuhan masyarakat terdampak," ucap Saidah Sakwan.
Diketahui, Baznas telah membuka layanan dapur umum bagi para penyintas pasca-kebakaran melanda pemukiman padat di Kampung Rawa Indah, Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara. Setiap harinya sebanyak 2.500 paket makanan siap saji didistribusikan untuk para penyintas dilokasi-lokasi pengungsian.
Baca juga: 85 personel dikerahkan padamkan kebakaran di Penjaringan
Pewarta: Sean Filo Muhamad
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025