Medan (ANTARA News) - Dua dari 7.993 orang jumlah jemaah haji Embarkasi Medan wafat di Makkah, pada Selasa sehingga jumlah jemaah calon haji Sumut yang meninggal di Tanah Suci tercatat sebanyak tujuh orang. Kordinator Humas Panitia Penyelenggara Haji Embarkasi Medan, HM Sazli Nasution di Medan,Kamis, mengatakan jemaah haji yang wafat itu bernama Taminah Br Purba binti Morgahalam Purba (61) penduduk Rahuning Dusun VI Asahan, tergabung pada kelompok terbang (kloter) 02. Jemaah haji M Arifin Nasution bin Busu Dollah (78) penduduk Jalan Karya Bakti Lingungan II Nomor 113 Lubuk Pakam, Deli Serdang, tergabung pada Kloter 14.Kedua jemaah haji itu wafat di Balai Pengobatan Haji Indonesia (BPIH) Makkah, Selasa,(26/12) pukul 14.45 Waktu Arab Saudi (WAS) dan telah dimakamkan di Makkah. Menurut dia, kedua jemah haji itu meninggal karena menderita infeksi paru-paru dan pendarahan di otak. "Kedua jemaah haji tersebut tidak dapat tertolong lagi oleh dokter yang merawat mereka," katanya. Lima jemaah haji yang wafat sebelumnya di Tanah Suci antara lain bernama, Tongku Basirun Harahap Baginda Hatoguan (61) penduduk Baruhar Jae,Kabupaten Tapanuli Selatan, pada Kloter IV Embarkasi Medan. Dia meninggal di RS.Arab SAudi Madinah, Minggu, (10/12) pukul 14.00 Waktu WAS dimakamkan di pekuburan Baqi, Madinah. Jemaah haji tersebut meninggal karena serangan jantung mendadak, katanya. Selain itu, jelasnya, jemaah haji M.Yusuf Lubis bin Lukman Lubis (61) penduduk Lingkungan II Sirondurung, Labuhan Batu, tergabung pada Kloter 11. Jemaah haji itu wafat di Medinah, Minggu, (17/12) pukul 07.00 WAS, dimakamkan di Baqi.Dia meninggal dunia karena penyakit Acute Myocardial Infarction (serangan jantung mendadak). Jemaah haji Ali Sakti Harahap bin H.Abdul Karim Harahap (63) penduduk Jalan S.Parman No 13 WEK- II Kota Padang Sidempuan tergabung pada Kloter 16. Jemaah haji tersebut wafat di Makkah,Senin, (18/12) pukul 16.30 WAS, dimakamkan di Syara. Dia meninggal dunia karena serangan jantung mendadak. Jemaah haji Usman Abubakar bin Abu Bakar (65) penduduk Jalan Gedung Arca Pasar Merah Timur Medan tergabung pada Kloter 9. Dia meninggal dunia di Makkah, Rabu,(20/12) pukul 00.45 WAS dan dimakamkan di Syara.Jemaah haji itu meninggal dunia karena penyakit kulit. Lebih lanjut, ia menjelaskan, jemaah haji Ferkul Siswanto bin Ramli (64) penduduk Jalan Proklamasi Dusun VIII Kuala Bingei, Langkat, tergabung pada Kloter 12.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006