Jakarta (ANTARA News) - Grup musik Slank cukup yakin bila musik rock n roll Indonesia akan mengarah pada mereka.

"Kalau orang asing belajar, bisa ke Slank," kata Bimbim, drummer Slank, saat jumpa pers Damn! I Love Indonesia, Selasa (19/5).

Slank berdiri sejak 1983 dan telah mengeluarkan puluhan album antara lain "Piss!", "Generasi Biru", "PLUR", "Jurus Tandur No.18" dan "Slank Nggak Ada Matinya".

Slank, kata Bimbim, selalu memasukkan unsur Indonesia dalam karyanya.

Penabuh drum bernama lengkap Bimo Setiawan Almachzumi ini mengatakan ketika Slank tampil di luar negeri, banyak orang yang bertanya, termasuk orang Indonesia sendiri, apa hal yang membanggakan dari negara kita.

Menurut dia, hal yang dapat dibanggakan dari Indonesia antara lain adalah tarian tradisional.

Bimbim pun punya pengalaman sendiri ketika Slank berada di salah satu negara bagian di Amerika Serikat, ada yang tidak mengetahui Indonesia.

Usai Bimbim menjawab Indonesia adalah salah satu negara di Asia Tenggara, orang itu belum juga tahu.

Laki-laki kelahiran 25 Desember 1966 ini masih optimis lawan bicaranya itu mengenal Bali, rupanya tidak juga.

Ketika orang tersebut bertanya apa arti Indonesia, Bimbim spontan menjawab Indo berarti campuran dan Nesia adalah pulau.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2015