Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan mengapresiasi langkah cepat yang dilakukan tim ekonomi Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo dalam menstabilkan harga sembako pada bulan ramadhan sekarang ini.

"Kita apresiasi kinerja tim ekonomi pemerintah. Kita syukuri harga sembako saat ini relatif stabil dan tidak terlalu bergejolak," kata wakil ketua DPR Taufik Kurniawan di Senayan Jakarta, Selasa.

Sebelumnya Menteri Perdagangan Rachmad Gobel mengeluarkan ijin impor daging sapi sebesar 29 ribu sapi siap potong untuk menstabilkan harga daging saat puasa dan lebaran.

Selain itu mendag juga telah menyiapkan keluarnya Perpres nomer 71 tahun 2015 tentang penetapan dan penyimpanan harga kebutuhan pokok dan barang penting.

"Harapannya rakyat senang, harga-harga sembako relatif stabil agak terkendali, bisa berlangsung semakin baik lagi hingga lebaran nanti," kata Taufik.

Taufik mengingatkan pemerintah agar waspada dan menyiapkan langkah-langkah yang tepat untuk menjaga harga sembako tetap stabil hingga lebaran.

"Kali ini tim ekonomi patut diapresiasi," katanya.

Pewarta: Jaka Suryo
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015