Pariaman (ANTARA News) - PT Semen Padang membantu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Penyu Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), sebesar Rp20 juta untuk biaya perawatan dan konservasi hewan langka tersebut.

Direktur Utama (Dirut) Semen Padang, Benny Wendry di Pariaman, Senin, mengatakan bantuan tersebut sebagai upaya dan bukti peran BUMN kepada lingkungan hidup dan kepedulian kepada masyarakat Indonesia dalam menyambut 70 tahun kemerdekaan.

"Untuk memperingati kemerdekaan Indonesia yang ke-70 tahun, dimana Kementerian BUMN telah berencana sebelumnya untuk memberikan berbagai bantuan," katanya.

Ia mengatakan, saat ini penangkaran penyu di Indonesia serta populasinya semakin sedikit. Oleh karena itu semua pihak harus bekerja sama bagaimana berusaha menyelamatkan hewan langka tersebut.

Dengan adanya bantuan yang diberikan oleh pihak Semen Padang tersebut, diharapakan mampu terus menjaga, merawat, dan melestarikan keberadaan penyu sebagai hewan langka tersebut.

Selain memberikan bantuan kepada UPT penyu, Semen Padang juga memberikan bantuan ratusan buku tulis gratis kepada masyrakat di kota itu.

"Buku tulis gratis ini kita peruntukan bagi siswa-siswi yang sedang menuntut ilmu, sebagai generasi penerus bangsa, semua anak bangsa harus memiliki pendidikan yang layak dan terbebas dari kebodohan," ujarnya.

Untuk memperingati 70 tahun Indonesia merdeka, pihaknya juga bekerja sama dengan perusahaan lain untuk memberikan bantuan bagi masyarakat.

Wakil Wali Kota setempat, Genius Umar, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut secara langsung mengucapkan rasa terima kasih kepada pihak Semen Padang yang telah memberikan bantuan.

"Dengan adanya bantuan ini, semoga saja para anak-anak bangsa semakin rajin, tekun, dan lebih giat lagi dalam belajar," katanya.

Kegiatan penyerahan bantuan tersebut berlangsung di lokasi UPT penyu, dengan diakhiri kegiatan melepas 70 ekor tukik atau anak penyu ke lautan bebas.

Pewarta: Eko Fajri
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015