Tolikara, Papua (ANTARA News) - Seorang tokoh Muslim di Kabupaten Tolikara, Papua memberikan apresiasi kepada pemerintah yang dianggap berhasil mengatasi kerusuhan pada shalat Idul Fitri, 17 Juli 2015.

Ustad Ali Muhtar mengatakan hal itu di Tolikara, Rabu, dalam jumpa pers bersama Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa, Panglima Kodam VII/Trikora, Mayor Jenderal TNI H Siburian, Kepala Polda Papua, Inspektur Jenderal Polisi Paulus Waterpauw, Bupati Tolikara, Usman Wanimbo, dan tokoh Kristen Tolikara, Pendeta Imanuel.

Ali mengatakan pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI dan Kepolisian Indonesia telah mengambil langkah positif dan masilnya memuaskan.

Ia mengatakan sejumlah langkah rekonsiliasi telah dilakukan oleh pemerintah pada 24 Juli 2015.

Dia juga mengapreasi tokoh gereja yang mengijinkan pembangunan kembali mushola yang terbakar saat kerusuhan.

Sementara itu, Wanimbo mengatakan, "Saya jamin tidak terulang lagi." Dia berharap antarumat beragama saling menjaga agar kedamaian terjaga.

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015