Berlin (ANTARA News) - Mantan juara dunia Formula Satu Michael Schumacher "masih berjuang" pada ulang tahun kedua kecelakaan ski esnya yang membuatnya koma hingga kini, kata Presiden FIA Jean Todt.

Pebalap Jerman itu sudah mengabiskan waktu enam bulan dalam keadaan koma tahun lalu setelah menderita cedera pada kepala yang serius selagi berski di Pegunungan Alpen, Prancis, pada Desember 2013.

Dia melanjutkan rehabilitasinya di rumahnya di Swiss dan tidak pernah lagi muncul di depan publik sejak peristiwa itu.

Todt, berbicara sebelum Grand Prix Meksiko di Mexico City, berkata kepada media Jerman bahwa Schumacher tengah pulih dengan didampingi keluarganya.

"Michael adalah dan tepat sahabat saya," kata Todt, yang adalah bos tim yang diperkuat Schumacher yakni Ferrari saat pebalap Jerman itu memenangi lima gelar antara 2000 dan 2004. "Keluarganya sangat dekat."

"Saya kerap menengok Michael dan bisa dibilang: Michael masih terus berjuang. Dan keluarganya masih terus berjuang di sisinya."

Todt mengatakan bahwa juara dunia tiga kali Lewis Hamilton mengingatkan dia pada pencapaian Schumacher yang juara dunia tujuh kali sebelum pensiun pada 2012.

"Saya bangga sekali pada apa yang Michael lakukan dan kadang Anda cenderung melupakan hal-hal hebat yang telah dicapainya," sambung dia seperti dikutip AFP.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015