GCG sebagai pengendalian internal sekaligus sebagai sarana untuk mencegah perusahaan dari penyimpangan yang dapat mengakibatkan kegagalan pencapaian tujuan perusahaan."
Surabaya (ANTARA News) - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III Persero menerima predikat "Trusted Company" atau perusahaan terpercaya di Indonesia dari "Indonesia Institute for Corporate Governance" (IICG) yang bekerja sama dengan Majalah SWA.

Direktur SDM dan Umum Pelindo III, Toto Heli Yanto, Jumat mengatakan predikat ini diberikan atas penerapan tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance/GCG) dalam perspektif penciptaan nilai di perusahaan.

Bahkan, kata Toto, BUMN di bidang pelabuhan ini juga mengikuti serangkaian penilaian dan proses audit yang dilakukan oleh IICG dan Majalah SWA.

"Atas penilaian dan proses audit tersebut, Pelindo III dianugerahi gelar Trusted Company yang saya terima langsung," ucap Toto dalam keterangan persnya di Surabaya.

Toto mengatakan, predikat ini menunjukkan bahwa Pelindo III memiliki komitmen yang tinggi dalam menerapkan GCG di dalam perusahaan.

"Sebagai salah satu BUMN yang cukup besar di Indonesia, Pelindo III telah memiliki strategi dalam memastikan penciptaan nilai melalui kegiatan bisnis perusahaan," katanya.

Toto mengaku Pelindo III akan terus berkomitmen menjalankan bisnisnya untuk meraih kesuksesan dengan berpegang pada aturan yang ada, serta nilai-nilai yang telah disepakati bersama.

Sebab penerapan GCG memang tidak mudah, karena membutuhkan komitmen dan kepercayaan dari semua pihak yang memiliki kepentingan dengan perusahaan, mulai dari pemegang saham, manajemen, pegawai, hingga pemegang kebijakan.

Selain itu, evaluasi dan monitoring juga selalu dilakukan untuk memastikan penerapan GCG telah sesuai dengan kaidah dan tujuan perusahaan yang telah ditetapkan.

"GCG sebagai pengendalian internal sekaligus sebagai sarana untuk mencegah perusahaan dari penyimpangan yang dapat mengakibatkan kegagalan pencapaian tujuan perusahaan," katanya.

Sementara itu, Pimpinan IICG Gendut Suprayitno mengatakan aspek-aspek penilaian GCG dalam perspektif risiko meliputi komitmen, transparansi, akuntabilitas, responsibilitas, independensi, fairness, kompetensi.

Selain itu, juga dinilai masalah kepemimpinan, kemampuan kerja sama, visi, misi, dan tata nilai, strategi dan kebijakan, etika bisnis, dan budaya risiko.

"Pelindo III telah memenuhi semua aspek-aspek penilaian yang telah ditentukan oleh tim penilai, dan layak mendapat predikat tersebut," katanya.

Pewarta: Abdul Malik Ibrahim
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015